Lifestyle

MUNCUL DI PAPAN IKLAN, GHOZALI EVERYDAY GANTI NAMA?

Lagi-lagi sang icon NFT foto selfie, Ghozali Everyday kembali jadi perhatian publik. Selain unggahan foto selfienya yang dilakukan konsisten selama lima tahun, nama panggungnya mungkin akan segera diubah.

title

FROYONION.COM — Siapa tak kenal Ghozali Everyday? mahasiswa asal Semarang yang rutin mengunggah foto selfie di platform OpenSea sebagai aset digital Non Fungible Token (NFT). Usahanya nggak sia-sia Civs, bahkan menarik minat kolektor token, dan terjual dengan nominal yang sangat menggiurkan.

Lo tau nggak kalo NFT foto selfie Ghozali pada 13 Januari 2022 terjual 1,5 miliar di Opensea. Entah berapa nilai yang sudah dikantongi hingga hari ini. Nama Sultan Al Ghozali atau dikenal Ghozali Everyday semakin terkenal dan diketahui banyak orang.

Setelah viral karena menjual foto selfie sejak 2017, Ghozali sering menghadiri berbagai acara, bahkan menjadi Brand Ambassador dari beberapa brand ternama yang membuat wajahnya sering tampil di mana-mana. Belum lagi, Ghozali juga mengunggah video yang menunjukkan dirinya menjadi bintang iklan untuk sebuah game Player Unknown Battleground (PUBG) mobile. 

Kreatifnya orang Indonesia, kalau ada yang viral dikit dijadikan bahan hiburan nih Civs. Kini foto wajah Ghozali mulai banyak dipajang, mulai di ruang publik sebagai papan iklan, promosi kampus, hiasan belakang truk, hingga surat kabar media asing.

Wah gimana nggak semakin terkenal nih Ghozali. Wajahnya aja udah terpampang di mana-mana dan berhasil menarik perhatian masyarakat Indonesia. Gue yakin sih, orang-orang di luar sana pengen bisa seberuntung Ghozali.

GANTI NAMA JADI GHOZALI EVERYWHERE

Lanjut Civs, karena Ghozali mulai menyadari foto selfie wajahnya bertebaran di sejumlah lokasi hingga bak truk, dia lantas buat candaan nih. Ia mengubah namanya menjadi Ghozali Everywhere.

“From now on i'm not Ghozali Everyday anymore, you can call me Ghozali Everywhere now lol,” cuit Ghozali melalui akun Twitter pribadinya.

Jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia kira-kira begini "Mulai sekarang saya bukan Ghozali Everyday lagi, Anda bisa memanggil saya Ghozali Everywhere sekarang lol"

Sontak beragam reaksi netizen membanjiri cuitan Ghozali. Salah satu pengguna mengomentari “Baliho Udinus sekarang muka Ghozali semua," Udinus adalah Universitas Dian Nuswantoro di Semarang, di mana Ghozali kuliah.

Beberapa komentar candaan juga dilontarkan netizen, sampai ada yang berniat mencetak foto Ghozali dan ditempel di tiang listrik. Tentunya meramaikan foto-foto wajah Ghozali agar semakin terkenal.

"Di tempatku belum ada bang, rencana mau dicetak yg banyak buat tempel ditiang listrik, boleh yaa," canda yang lain menanggapi pengumuman Ghozali.

Cuitan Ghozali juga menarik perhatian orang luar negeri Civs. Salah satunya, influencer kripto asal Singapura, Irene Zhao. Ia turut mengomentari dan menyayangkan kalau wajah Ghozali nggak ada di Singapura.

"Tidak di Singapura" cuit Irene sambil menyematkan emoji sedih.

BAKAL BIKIN 1.000 NFT VERSI 3D

Usai namanya viral dan wajahnya bertebaran di mana-mana, melansir voi.id Ghozali memiliki rencana kedepan nih Civs. Dia bilang bakal bikin 1.000 NFT versi 3D dari foto sebelumnya. Buat yang udah punya foto selfie NFT Ghozali bakal dapat gratis.

Oiya satu lagi, dia juga bilang kalau dirinya bakal terus melakukan aktivitas selfie setiap hari. Di mana rencananya akhir perjalanan foto tersebut akan ditutup oleh kelulusan kuliahnya nanti. Menarik ditunggu ya Civs perjalanan Ghozali menjual foto selfienya di OpenSea. (*/)

BACA JUGA: DIGITAL NOMAD ISLAND: PULAU PRIBADI YANG CUMA BISA DIAKSES PARA PEMILIK NFT

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Abdurrahman Rabbani

Cuma buruh tinta yang banyak cita-cita.