Tips

INI CARA AGAR ANGGOTA TIM LO JADI PEDE DAN NGGAK ‘CLINGAK-CLINGUK’ KETIKA DISKUSI

Dalam diskusi, ada aja tuh anggota tim yang kerjaannya cuma diem dan clingak-clinguk doang. Apakah mereka nggak punya ide? Atau cuma karena nggak percaya diri aja? Ikuti cara ini caranya supaya mereka bisa lebih aktif!

title

FROYONION.COM - Dalam ranah pekerjaan, terkadang lo ditempatkan dalam tim yang punya banyak kepribadian. Ada yang aktif banget nyampein ide, ada yang ngebanyol dan malah bahas hal yang out-of-topic, dan ada juga yang cuma diem doang, clingak-clinguk ngeliatin orang lain saling lempar ide dan pendapat.

Beberapa team leaders mungkin terlalu menilai partisipasi yang ‘proaktif’ dari anggota tim itu terlalu penting, sampe-sampe lupa bahwa anggota tim yang jarang ngomong pun mungkin bisa menyampaikan ide-ide brilian tapi terbentur faktor internal dan eksternal, contohnya forum yang dianggap terlalu besar jadinya malas menyampaikan pendapat, atau kepercayaan diri yang terlalu rendah dan merasa malu untuk mengemukakan ide.

Karena ide yang kreatif dan bagus tuh nggak cuma dihasilkan oleh orang ‘ekstrovert’ dan jago ngomong aja. Kalo lo adalah seorang team leader, maka mulai dari sekarang lo perlu memberikan kesempatan untuk anggota tim yang ‘pasif’ untuk mulai mengemukakan pendapatnya dengan beberapa cara ini, Civs.

BUAT STRUKTUR DISKUSI YANG JELAS DAN MERATA

Ketika lagi brainstorming atau diskusi tim, lo bisa membangun struktur diskusi di mana setiap orang dalam tim harus menyampaikan idenya satu persatu dengan batasan waktu tertentu. 

Biasanya, lempar pendapat dalam diskusi selalu dilakukan oleh orang-orang yang emang suka ngomong, terlepas dari tepat atau nggaknya ide yang disampaikan. Dengan alur diskusi yang udah di-set sedemikian rupa, orang yang cuma clingak-clinguk pun akhirnya bisa menyampaikan pendapatnya tanpa perlu merasa di-judge sama orang lain.

Karena setiap orang butuh diberi kesempatan, terlebih untuk orang-orang yang suka nervous atau cemas. Struktur diskusi yang jelas bisa jadi jawaban yang tepat untuk membentuk tim yang saling support dan nggak menjatuhkan. Wajib dicoba nih, Civs!

BANGUN HUBUNGAN ONE-ON-ONE SAMA ANGGOTA TIM

Nah, hampir sama dengan skenario sebelumnya, anggota tim yang introvert cenderung malu untuk menyampaikan pendapat di forum yang ‘besar’. Kalo dalam forum itu ada banyak orang yang lebih dominan, maka si introvert ini merasa nggak perlu lagi untuk mengemukakan ide, karena doi menganggap opininya udah ter-cover pendapat orang lain.

Untuk mengatasi hal ini, lo bisa ngajak doi ngobrol one-on-one. Buat perbincangan yang lebih personal – mementingkan kualitas dibandingkan kuantitas dalam tongkrongan. Harapannya, doi jadi lebih terbuka dan bisa sharing banyak hal. Tapi tetap ingat untuk jaga batasan juga yak.

BAGIKAN APRESIASI LO DALAM TIAP IDE YANG DOI SAMPAIKAN

Anggota tim yang jarang berpendapat dalam diskusi mungkin juga disebabkan karena kurangnya kepercayaan diri untuk speak up. Terkadang, beberapa orang merasa bahwa pendapat atau idenya kurang bagus atau kurang make sense buat didengar orang lain. Alhasil, demi menghindari ‘penghakiman’ pihak lain, doi cenderung memilih untuk diam.

Untuk mengatasi permasalahan ini, lo bisa memberikan apresiasi sekecil apapun dalam setiap kontribusi yang doi berikan dalam tim. Misalnya, memperlihatkan body gesture yang positif guna memberikan kesan dekat dan hangat, atau mengafirmasi pendapat dan ide yang diberikan guna memberikan tambahan kepercayaan diri buat doi.

Nah, dengan melakukan beberapa hal di atas, anggota tim yang tadinya diem-diem doang bisa jadi lebih aktif dalam diskusi. Selamat mencoba dan semoga berhasil, Civs! (*/)

BACA JUGA: MINDSET PENTING MENGHADAPI INTERVIEW YANG KEBANYAKAN ORANG JARANG NOTICE

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Garry

Content writer Froyonion, suka belajar hal-hal baru, gaming, dunia kreatif lah pokoknya.