Tips

4 CARA NINGKATIN SELF AWARENESS BUAT LO YANG SUKA ‘IKUT ARUS’

Bentuk penting cinta terhadap diri sendiri adalah menyadari, mengatasi, serta mengapresiasi tentang apa yang telah berhasil lo lakukan.

title

FROYONION.COM - “Aduh kok aku kayak ikut arus terus ya? Dimana teman-temanku udah pada passion mereka sedangkan aku masih aja kayak gini. Rasanya stuck di sini-sini aja nih.” Ada yang masih mikir gitu ngga kira-kira, Civs?

Semenjak sekarang yang mimin percaya kata dari para motivator hanya 1 kalimat aja nih sampai sekarang. Yaitu “kamu adalah apa yang kamu pikirkan”. Ternyata kalimat tersebut pun tidak hanya dapat dijelaskan dengan konsep berkehidupan tetapi juga bisa dijelaskan secara ilmiah loh, Civs.

Konsepnya sesimple ini. Bayangin lo berada di depan tebing. Ketika lo berteriak, pasti tebing juga akan memantulkan apa yang lo ucapkan tersebut. Begitulah kiranya konsep dari kata-kata motivasi di atas. Sebari lo memikirkan bahwa lo hebat, pasti lo juga akan berfokus dan tetap berusaha sesuai dengan apa yang lo pikirkan tersebut. 

Emang sepenting apa sih self-awareness itu? Dan bakalan berimbas seperti apa nantinya? Positif atau bakalan malah negative ya?

1. Dari dalam diri (internal)

  • Percaya diri
  • Lebih kreatif
  • Progres yang baik terhadap segala hal
  • Hearing good, analyzing good, give good opinion

2. Dari luar diri (external)

  • Positif impression
  • Menjadi pendengar yang baik
  • Menjadi sahabat/teman yang baik
  • Mempunyai relasi yang baik

Gimana kok bisa ya?

Gini menurut surve, yang dikemukakan oleh UNJ sebanyak 12 dari 59 mahasiswanya masih belum memahami dan mengerti mengenai self-awareness mereka sendiri, Civs.

Kenapa kok bagus gitu efeknya? 12 mahasiswa tersebut terdata, dan teranalisa berbagai macam kebanyakan sifat dan berimbas kediri mereka masing-masing dan ternyata efek bagus tersebut bisa dibilang kemungkinan besar berasal dari tingginya tingkat self-awareness terhadap diri mereka tersebut. 

Namun, efek bagus tersebut juga dipengaruhi dengan adanya pribadi dan pola pikir mereka yang cenderung memilih ke dalam hal kebaikan, dan beruntungnya tidak terjerumus kedalam hal yang kurang bagus untuk mereka ya, Civs.

Lalu bagaimana untuk mereka yang kurang mengetahui bagaimana untuk mengetahui self-awareness? Berikut yang mimin rangkum untuk lo membangun tentang self-awareness.

EVALUASI DIRI

Setidaknya lakukanlah evaluasi pada diri sendiri ketika lo terkena musibah atau ujian hidup. Karena pada saat itu, lo sangatlah mudah untuk merasakan apa yang salah dalam diri lo, lo sangat mudah untuk mengerti apa yang orang lain mau, apa yang dunia mau terkait kelakuan atau responsi lo terhadap mereka. Sehingga lo bisa mengerti apa yang harus lo lakukan, Civs. Iya dong masak engga?

Hal tersebut bisa melatih lo terkait hasil dari analisa diri lo sendiri, keberadaan lo, bagaimana lo beretika dan merespons terhadap hal external diri lo. 

Ya gak sih, Civs? 

Trus gimana dong cara lo latihannya? Caranya bisa lo lakukan setiap sebelum lo tidur. Sesimpel lo hari ini salah apa aja ya? lo hari ini ngapain aja ya? Aku nyaman ga ya dengan hari ini? Kalau nyaman karena apa dan begitu sebaliknya? Semenjak itu lo auto-upgrade diri dan lebih percaya diri, Civs. 

PERBANYAK SKILLS DAN IKUT COURSES

Loh emang apa hubungannya min?

Sabar-sabar, santay, Civs. Selow ya. Jadi gini, ketika lo paham apa yang masuk keadalam diri lo, secara knowledge apa yang baru lo pelajari dan apa yang lo bisa dapat dari pengetahuan tersebut, adalah cara lain dalam lo bisa ngembangin self-awareness itu sendiri. 

Dengan lo tahu pengetahuan baru tersebut, secara tidak langsung lo dapat memahami dan mengetahui lo kurangnya dimana, lo lebihnya di mana. 

Oleh karena itu, memperbanyak skills dan ikut courses adalah salah satu cara agar lo bisa mengembangkan self-awareness lo. Terus untuk merasa kurang dalam ilmu pengetahuan agar lo bisa banyak belajar dan mengembangkan self-awareness lo, Civs.

BANYAKIN GABUNG DISKUSI 

Dengan ngobrol atau diskusi lo bisa berbagi banyak hal dengan orang lain. Dengan ngobrol atau diskusi juga bisa meningkatkan skill lo dalam menjadi pendengar yang baik, pengamat yang baik, menjadi orang yang baiklah pokoknya ya, Civs.

SurveI membuktikan bahwa orang yang cenderung memiliki tingkat pemahaman sosiologis yang tinggi, menjadi orang yang memiliki impression baik dimata orang lain. Karena mereka yang memiliki sifat sosial yang bagus, dengan seiring waktu berjalan mereka pun belajar bagaimana lo bersikap di depan orang lain, lalu apabila nanti mereka berlaku A lo harus menjawab B, apabila nanti mereka berlaku C lo harus berlaku D, begitu seterusnya. 

Maka dari itu Civs, mimin masukin ini sebagai salah satu cara agar lo semua bisa mengembangkan self-awareness terhadap diri lo sendiri.

KELUAR DARI ZONA NYAMAN

Aduh memaksa diri ya?

Iya bener sekali. Apabila lo memaksa untuk bergerak, memaksa untuk tahu salah lo dimana, memaksa untuk sadar bagaimana lo seharusnya berkelakuan, tahu dan sadar apabila nanti aku butuh A berarti aku harus melakukan B. 

Dengan lo keluar dari zona nyaman, berarti lo secara tidak langsung telah bergerak menjadi lo yang lebih ter-upgrade dengan adanya lo yang berbeda itu tadi. Dari diri lo yang salah, menjadi lebih baik lagi. Dari diri lo yang benar, menjadi lebih benar lagi.

Bagaimana nih kiranya udah pada tahu apa belum apa yang bisa lakukan di kemudian hari? Dengan lo upgrade diri lo sendiri, lo merasakan rasa yang luar biasa tentunya, menjadi pribadi yang lebih baik dari pada sebelumnya. 

Akhir kata, do what you think right, but hear someone who said you false. See ya! (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Satria Dwi Atmaja

Orang biasa-biasa aja yang suka nyari duit. Semangat untuk hidup dan untuk melanjutkan hidup dengan baik, adalah moto utama.