Tips

14 REKOMENDASI HOTEL MURAH DI JAKARTA, PAS BUAT KAMU YANG HOBI STAYCATION!

Tandai 14 pilihan hotel murah di Jakarta ini, deh. Kamu bisa healing jalan-jalan di ibukota dengan budget yang tetap terjangkau. Harga mulai 65 ribu rupiah!

title

FROYONION.COM Buat beberapa orang, low budget travelling seperti backpacker adalah kunci untuk tetap jalan-jalan walaupun dananya terbatas. Penginapan murah jadi salah satu trik jitu supaya bisa menghemat biaya perjalanan. 

Untuk healing di Jakarta, misalnya. Kota metropolitan ini tidak selalu menawarkan hotel berbintang dengan tarif selangit. Kalau kalian jeli, ada banyak pilihan tempat penginapan murah tapi tidak murahan. 

Menekan biaya hotel bisa membantu kalian dalam menikmati lebih banyak tempat wisata hingga icip-icip kuliner lokal. Berikut adalah 14 rekomendasi hotel murah di Jakarta hasil kurasi tim Froyonion. 

1. Apartemen Ambassador, Jakarta Selatan 

Kalian bisa memanfaatkan situs AirBnB agar bisa mendapat penginapan dengan harga terjangkau. 

Salah satunya adalah Apartemen Ambassador yang hanya berjarak antara 5 hingga 10 menit dari Mega Kuningan Sudirman, Jakarta Selatan. 

Biaya sewanya di angka Rp230.000 per malam. Fasilitasnya cukup lengkap mulai dari kamar ukuran 18 meter persegi, kamar mandi, dapur, WiFi, TV, kolam renang sampai dengan gym.

2. Wonderloft Hostel, Jakarta Barat 

Ingin staycation di sekitar Kota Tua? Hotel murah ini bisa jadi pilihannya. Kamar yang tersedia bergaya asrama dengan kapasitas antara 6 hingga 8 orang. 

Wonderloft juga sudah dilengkapi WiFi dan harganya mulai dari Rp110.000 per malam.

Lokasi persisnya ada di Jl. Bank No 6, Pinangsia, Tamansari, Jakbar. Lokasi hotel ini hanya 100 meter dari Museum Bank Indonesia.

3. Pop Hotel Kemang, Jakarta Selatan

Pop Hotel bisa selalu jadi pilihan saat kita membicarakan hotel murah di Jakarta. Apalagi karena lokasinya ada di Kemang dan konsepnya juga terbilang Instagramable

Budget yang harus kalian siapkan untuk menginap di sini hanya sekitar Rp350.000 saja per malam.

4. Rumah Cempaka Putih Barat, Jakarta Pusat

Dana liburan benar-benar terbatas? Homestay syariah dengan konsep ala-ala dormitory ini bisa jadi pilihan.

Fasilitasnya sudah cukup lengkap dengan kipas angin, selimut, handuk serta WiFi. Biaya sewanya hanya di angka Rp65.000 per malam. 

BACA JUGA: HOTEL FOR PLAY, PAMERAN SENI BERKONSEP SEX EDUCATION DI JAKARTA

5. Apartemen Callia, Jakarta Barat

Apartemen yang terletak di Pulomas Park Center, Kelapa Gading ini hanya dibanderol Rp250.000 per malamnya saja. 

Fasilitas yang tersedia juga terbilang cukup lengkap. Kalian yang menginap sudah bisa mendapatkan ruangan lengkap dengan balkon, ruang tamu, dapur, serta kamar. Terdapat juga akses ke kolam renang serta ruangan kebugaran.

6. Big Hotel, Jakarta Pusat 

Sedang berada di sekitar JIExpo? Hotel ini bisa jadi pilihan tempat menginap. Lokasi persisnya ada di Jl. Kartini Raya 64 No 2, Pasar Baru, Sawah Besar. 

Kamar standar dengan pilihan satu double bed atau dua single bed bisa dipilih dengan biaya Rp450.000 per malam. 

Tidak ada sarapan, tapi kalian sudah bisa menikmati fasilitas brankas, TV, AC, setrika dan lain-lain. 

7. Teduh Hostel, Jakarta Barat 

Murah tapi tidak murahan, itulah gambaran Teduh Hostel di Kota Tua. Tempat ini juga sudah cukup terkenal di kalangan backpacker karena kamar yang bersih serta pelayanannya yang cukup memuaskan. 

Harga sewa berada di kisaran Rp90.000 per malam. Biaya ini sudah termasuk WiFi dan sarapan juga, lho! 

8. De Hoek Residence, Jakarta Timur 

Lokasinya hanya 5 menit dari AEON Mall, 10 menit dari Ocean Park BSD dan sekitar 45 menit dari Bandara Internasional Soekarno Hatta. 

Cukup strategis, hotel ini mematok tarif Rp169.000 per malam. Fasilitas yang tersedia sudah cukup lengkap seperti WiFi, dryer, dapur, air panas, TV kabel dan lain-lain. 

BACA JUGA: DISKON HINGGA 50%! TIKET.COM SAJIKAN BANYAK PROMO UNTUK LIBURAN 2024

9. Ancol Residences 6, Jakarta Utara 

Ancol jadi tujuan utama wisata di Jakarta? Hotel ini bisa jadi pilihan. Fasilitasnya meliputi WiFi, air panas, TV, AC dryer hingga washer

Biaya sewanya hanya di angka Rp136.000 per malam. Lokasinya juga strategis, dekat dengan Ancol dan Mangga Dua. 

10. The Plaza Hotel Glodok 

Hotel bintang 2 ini memiliki lokasi yang cukup strategis, yaitu dekat halte TransJakarta. Akses transportasinya mudah terutama kalau kalian bergantung pada transportasi umum untuk mobilitas selama liburan. 

Tarifnya murah saja, mulai dari Rp181.000 per malam. Dengan harga tersebut, kalian sudah mendapatkan fasilitas AC, TV, hingga peralatan mandi lengkap. 

11. Urbanview Hotel Mroom PH 

Pilihan penginapan hemat dengan fasilitas lengkap berikutnya adalah Urbanview Hotel Mroom PH ini. 

Akses WiFi sudah tersedia, demikian pula dengan area parkir, restoran sampai dengan laundry

Tarif per malam di angka Rp179.000 per malam. Kalian bisa melakukan pemesanan online untuk harga hemat ini. 

12. Newton Residence Petojo 

Hotel bintang 3 tarif Rp156.000 per malam? Newton Residence Petojo jawabannya. Lokasinya dekat dengan pusat perbelanjaan sehingga cukup strategis. 

Fasilitas dan layanan yang tersedia juga terbilang recommended. Tempat tidur, akses internet hingga laundry yang ada cukup memuaskan. 

BACA JUGA: LIBURAN SAMBIL BELAJAR SLOW LIVING DAN MINDFULNESS? CEK 2 TEMPAT INI!

13. Hotel Rovi Boutique 

Budget staycation Rp200.000 bisa digunakan untuk memesan kamar di Hotel Rovi Boutique. Hotel murah ini punya total 45 kamar yang terbagi dalam 6 lantai. 

Tiap unitnya sudah dilengkapi AC, TV, shower, WiFi, mini bar hingga fasilitas untuk membuat kopi. 

14. Urbanest Inn House Slipi, Jakarta Barat 

Budget di bawah Rp200.000 juga tetap bisa membawa kalian istirahat nyaman setelah seharian keliling Jakarta di Urbanest Inn House Slipi. Ruangannya sudah dilengkapi AC, TV, WiFi serta air mineral. 

Harganya dipatok sekitaran Rp191.000 per malam. Alamat persisnya ada di Jl. H. Salil No 39-40, Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat.

Itu dia 14 pilihan hotel murah di Jakarta yang tersebar di berbagai kawasan. Selamat berlibur, ya! (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Wahyu Tri Utami

Sometimes I write, most of the time I read