Tech

TIPS MEMILIH LAPTOP YANG COCOK UNTUK KERJA DI INDUSTRI KREATIF

Industri kreatif di Indonesia saat ini sudah berkembang pesat seiring berjalannya waktu. Hal ini membuat para pelaku industri kreatif membutuhkan tools yang sangat efektif dan efisien, salah satunya yaitu laptop. Bagaimanakah tips memilih laptop yang cocok dan sesuai kebutuhan kita?

title

FROYONION.COM - Bekerja di industri kreatif memang mengandalkan kreatifitas serta kerja otak bagi para pelakunya. Apalagi anak muda yang tentu saja ingin menyalurkan bakat serta ide brilian mereka. Memang terdengar menyenangkan bekerja di industri kreatif, namun tidak semudah yang dibayangkan.

Kita dituntut harus serba bisa, bukan hanya tentang pekerjaan kita saja, tetapi pekerjaan partner kerja kita. Kemampuan teamwork akan diuji ketika kita bekerja di industri kreatif. Mental kita pun juga diasah di sini karena dihantui oleh deadline, revisi, dan lain sebagainya.

Hal tersebut juga harus didukung dengan tools yang sangat membantu dalam bekerja di industri kreatif, yaitu laptop. Laptop tidak hanya berfungsi untuk mengirim e-mail atau membuat presentasi saja, tetapi juga dalam membuat desain, iklan, maupun editing video, tergantung jobdesk kita apa. Lalu, bagaimana tips memilih laptop yang cocok dan sesuai kebutuhan kita, khususnya yang bekerja di industri media kreatif?

PROSESOR

Menurut gue prosesor adalah hal pertama yang harus dipertimbangkan dalam memilih sebuah laptop. Kinerja suatu laptop ditentukan oleh hal ini, smartphone-pun juga begitu. Bekerja di industri kreatif pasti akan membutuhkan aplikasi software yang berat, apalagi bagi desainer grafis dan video editor.

Kebanyakan prosesor yang di pasaran sekarang adalah Intel, AMD, dan Apple. Jika budget terbatas, lo bisa pilih prosesor Intel Core i5 dengan harga yang terjangkau. Kalau budget lo mumpuni, lo bisa pilih salah satu dari mereka yang tentunya harus generasi terbaru.

GPU

GPU atau kartu grafis merupakan komponen komputer yang bertugas menangani masalah pemrosesan grafik pada suatu perangkat komputer. Semakin bagus kualitas dari kartu grafis, maka kualitas gambar dan video yang dihasilkan juga semakin bagus.

Beberapa brand terkenal seperti AMD dan NVIDIA sudah tidak diragukan lagi kualitasnya. Kalian bisa melihat bagian GPU Clock Speed, semakin tinggi GPU Clock Speed yang ditunjukkan, maka proses render juga akan semakin cepat. Ini sangat berguna bagi para desainer grafis dan video editor.

RAM

RAM atau Random Access Memory ini berfungsi memproses data yang masuk secara beragam ke memori. Semakin besar RAM yang terdapat di laptop, semakin cepat pula kinerja komputer. Lo nggak akan ngalamin macet tiba-tiba ditengah pekerjaan lo.

JIka prosesor dan GPU udah bagus, sebisa mungkin memiliki RAM sebesar 6GB atau 8GB. Karena kalau RAM ukuran 2GB akan sia-sia dan performa laptop tidak maksimal. Usahakan pilih juga laptop yang memiliki slot RAM tambahan agar bisa diupgrade suatu saat nanti bila diperlukan.

PENYIMPANAN

Penyimpanan atau memori tentu menjadi hal yang sangat diperhatikan ketika memilih suatu laptop. Tentu saja harus memilih memori berkapasitas SSD agar kecepatan kinerja laptop juga maksimal. Semakin besar kapasitas SSD, maka semakin kita tidak khawatir akan kehabisan penyimpanan. 

Kekurangan dari SSD sendiri cuma harganya saja yang lumayan mahal. Kalau HDD emang harganya murah sih, mungkin bagi lo yang kerjanya jadi jurnalis di media elektronik atau yang berkaitan dengan ketik-mengetik saja, lo nggak akan masalah dengan hal ini. Namun kalau lo yang bekerja jadi seorang video editor, content creator, atau desainer grafis, gue saranin jangan beli yang HDD karena lemot banget, apalagi aplikasi yang digunakan juga berat.

KAPASITAS BATERAI

Menurut gue hal ini cukup sepele sih, kalau lo kerjanya cuma dirumah dan dekat stop kontak, hal ini nggak perlu dipertimbangkan dengan matang. Namun, jika lo orang yang suka WFA (Work From Anywhere), lo butuh daya tahan baterai setidaknya 8 jam atau lebih.

Lo bisa lihat di peringkat baterainya dalam satuan Wh atau mAh. Semakin besar angkanya maka semakin lama juga daya tahan baterainya. Dalam pengisian pun juga harus diperhatikan apakah sudah dilengkapi dengan fast charging apa belum, karena sekarang banyak juga laptop yang sudah dilengkapi fitur fast charging.

SPESIFIKASI LAYAR

Layar yang besar dan jernih menurut gue juga sangat berpengaruh dalam memilih suatu laptop, apalagi di industri kreatif kita dituntut untuk menyelesaikan suatu pekerjaan yang berkaitan dengan visual. Minimal kalian bisa memilih resolusi 1920×1080 piksel atau Full HD, dijamin lo nggak akan nyesel dan dapat memanjakan mata.

Beberapa laptop sekarang bahkan banyak yang menawarkan resolusi 4K, namun harganya juga nggak main-main. Kalau lo punya budget lebih dan lo seorang content creator atau video editor profesional, mungkin opsi ini bisa lo pilih karena akurasi warna yang dihasilkan bisa mencapai 100%.

UKURAN DAN BENTUK

Kalau masalah ini mungkin selera orang berbeda-beda, ada beberapa orang yang suka layar laptop yang kecil dan praktis dibawa kemana-mana. Ada juga yang suka laptop layar besar dan kemana-mana harus bawa tas punggung besar. Semua tergantung pada selera masing-masing.

Kalau gue sendiri lebih suka laptop yang layarnya 12-14 inchi karena puas aja ngelihatnya, walaupun memang agak berat. Namun sekarang banyak juga laptop yang menawarkan layar besar dengan berat kurang dari 1,5 kg.

ANGGARAN

Tips terakhir dari gue adalah menyesuaikan budget yang lo punya. Tentu saja harus menyeimbangkan fitur laptop dengan budget yang ada. Jika budget lo cuma cukup untuk beli laptop dengan spesifikasi minimal, ya gapapa juga, tapi pastikan laptop yang lo beli bisa diupgrade baik prosesor, RAM, maupun penyimpanannya.

Menurut gue pribadi sih kalo budget lo belum cukup untuk membeli laptop dengan spesifikasi menengah, mending lo nabung lagi aja. Mending ditahan dulu daripada udah beli tapi nyesel. Gue percaya kok kalo lo kerja keras untuk mendapatkan sesuatu pasti akan tercapai nantinya. 

Itulah beberapa tips dari gue yang bisa lo pegang ketika memilih laptop untuk bekerja di industri kreatif. Saran gue kalau lo pengen spesifikasi bagus tapi budget mepet, lo bisa beli laptop bekas di tempat jual beli laptop yang terpercaya. Menurut gue laptop bekas nggak buruk-buruk amat kok asal lo teliti ketika membeli. Pastikan juga ada garansi dari tokonya apa enggak, walaupun cuma seminggu atau sebulan itu juga berguna banget.

Lagipula, laptop termasuk barang yang nilainya tidak akan naik ketika kita menyimpannya 10 atau 20 tahun mendatang. Pasti akan ada produk baru yang bermunculan dan lama-kelamaan sampah elektronik khususnya laptop akan menumpuk. Beli barang baru memang nyaman dan terlihat keren sih, tapi apa salahnya beli barang bekas? Toh sama-sama barang kan? (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Dynasti Savira

Investor Reksadana, pro player Blossom Blast Saga, pegiat hidup monoton, dan penikmat seni tapi bukan air. Motto hidup : Semua masalah pasti akan berlalu, iya berlalu lalang.