Tech

MODE PRIVATE BROWSING, EMANG BENERAN PRIVATE?

Hmm katanya kalau browsing di mode private, bisa melakukan apa saja tanpa ada jejak yang bisa dilacak oleh orang lain. Bener nggak sih?

title

FROYONION.COM - Mari kita bahas dulu apa sih sebenarnya mode private browsing itu? Mode private browsing adalah sebuah fitur di browser web yang memungkinkan kalian menjelajahi internet tanpa meninggalkan jejak di komputer atau perangkat yang kalian gunakan.

Dalam mode ini, browser tidak menyimpan riwayat penjelajahan, cookie, atau cache di perangkat. Namun, perlu diingat bahwa meskipun mode private browsing dapat membantu melindungi privasi dari orang lain yang menggunakan perangkatmu, tetapi itu tidak menjamin sepenuhnya nggak bisa dilacak.

Nah, salah satu mitos yang sering beredar adalah bahwa ketika menggunakan mode private browsing, semua aktivitas kalian di internet nggak akan bisa dilacak oleh siapapun. Tapi sayangnya, itu nggak sepenuhnya benar. Ternyata beberapa pihak yang masih bisa melacak aktivitas kalian.

Misalnya, penyedia layanan internet (ISP) yang masih bisa melacak aktivitas di web. Mereka dapat melihat situs web yang kalian kunjungi, meskipun kalian menggunakan mode private browsing.

Kok bisa? Bisa banget, hal ini disebabkan karena saat kalian mengakses internet, data pergi dari perangkat ke server situs web dan kembali lagi. Pada saat data melewati jaringan ISP, mereka masih bisa melihat data tersebut.

SITUS WEB MASIH BISA MELACAK AKTIVITAS MESKI MODE PRIVATE

Selain itu, situs web yang kalian kunjungi juga masih bisa melacak aktivitas meskipun kalian menggunakan mode private browsing. Situs web dapat menggunakan teknologi seperti cookie atau fingerprinting untuk melacak aktivitas kalian.

Teknologi cookie, misalnya, digunakan untuk menyimpan informasi tentang preferensi kalian di situs web tersebut. Fingerprinting, di sisi lain, digunakan untuk mengumpulkan informasi tentang perangkat kalian, seperti jenis browser yang kalian gunakan atau ukuran layar yang kalian miliki.

Dengan menggunakan teknologi ini, situs web dapat membuat profil tentang kalian dan melacak aktivitas di situs web mereka.

NGGAK MENJAMIN KALIAN BISA MELAKUKAN APA SAJA DI MODE PRIVATE

Terakhir, mode private browsing nggak menjamin kalau kalian bisa melakukan apa saja tanpa konsekuensi. Kalian tetap harus bertanggung jawab atas aktivitas di internet. Jadi, pastikan untuk selalu berpikir dua kali sebelum melakukan hal yang nggak pantas atau ilegal di internet.

Nah sudah tahu belum, meski di mode private browsing, kalian nggak dapat jaminan nggak bisa dilacak. Ada beberapa pihak yang masih bisa melacak aktivitas kalian, seperti yang disebutkan di atas. Jadi, selalu gunakan mode private browsing dengan dengan hati-hati dan bijak ya! (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Abdurrahman Rabbani

Cuma buruh tinta yang banyak cita-cita.