Tech

CUMA 9 JUTA! ASUS ZENFONE 10 SUGUHKAN KAMERA SONY 50 MP

Kamera belakang Asus Zenfone 10 yang canggih membuat foto jepretan kalian akan selalu tampak bagus. Ukurannya yang ringkas membuat smartphone ini mudah digunakan dan dibawa ke mana-mana.

title

FROYONION.COM - Kecil-kecil cabe rawit. Begitulah Zenfone 10, smartphone compact rilisan terbaru dari brand teknologi ASUS. Kalau kalian mencari smartphone berukuran ringkas dengan performa yang bagus dan warna menarik, Asus Zenfone 10 bisa menjadi opsi utama.

Dengan ukurannya yang relatif mungil, ASUS mengusung slogan Mighty On Hand pada Zenfone 10. Layar smartphone ini hanya berukuran 5,9", tapi memiliki spesifikasi yang sangat mumpuni. Zenfone 10 bisa disebut juga “kecil-kecil cabe rawit.” 

Kemampuan kamera Zenfone 10 yang memiliki AI membuatnya dengan mudah bisa mengatur fokus dan efek blur untuk membedakan antara subjek dengan background. Kamera 50 MP ini juga dengan mudah bisa mengenali berbagai objek lebih akurat dengan fitur Real Time Semantic Segmentation.

BACA JUGA: KENAL LEBIH DEKAT DENGAN FAST CHARGING, FITUR WAJIB DALAM SMARTPHONE KEKINIAN

Zenfone 10 didukung oleh Snapdragon® 8 Gen 2 Mobile Platform unggulan, bersama dengan teknologi memori LPDDR5X terbaru dan ROM UFS 4.0 untuk performa terbaik. 

Sistem kamera pada Zenfone 10 telah diperbarui dengan menggabungkan Gimbal Stabilizer Hibrida 6-Axis 2.0 membuat kalian dapat merekam video dengan sangat stabil. Sangat cocok digunakan bagi kamu para kreator konten.

SPESIFIKASI ZENFONE 10

ProsesorQualcomm® Snapdragon® 8 Gen 2, Octa-Core, 3.2GHz
GPUQualcomm® Adreno™ 740
UIAndroid™ 13 with new Zen UI
Display

5.92" 20.4:9 (2400 x 1080) 144 Hz (hanya tersedia dalam game)

Kecerahan terbaca di luar ruangan 800 nits

Kecerahan puncak 1.100 nits

Avg Delta-E < 1

Dimensi68.1 x 146.5 x 9.4 mm
Berat172 g
Baterai4,300 mAh (typical)、Wired 30 W HyperCharge、Wireless 15 W Qi-certified charging
MemoriSebesar 16 GB LPDDR5X RAM
PenyimpananSebesar 512 GB UFS4.0 ROM
SensorAccelerator, E-Compass, Proximity, Ambient light sensor, Side fingerprint sensor, Gyro (Support ARCore), Hall Sensor
Teknologi Nirkabel

Integrated  802.11a/b/g/n/ac, WiFi 7:  802.11 be/ax/ac/b/g/n, (2.4 GHz + 5 GHz + 6 GHz), 2x2 MIMO,  2 Antenna, WiFi-Direct

Bluetooth® 5.3 (Bluetooth Profile: HFP + A2DP + AVRCP + HID + PAN + OPP

Tambahan Bluetooth audio codec: LDAC + aptX + aptX HD + aptX Adaptive+AAC)

GPSGNSS support GPS (L1/L5), Glonass (L1), Galileo (E1/E5a), BeiDou (B1/B2a), QZSS (L1/L5) dan NavIC (L5).
I/O PortsUSB 2.0 Type-C®, supports QC4.0/PD 3.0 Charging 3.5 mm Audio Jack - Headphone
KameraKamera depan:
32 MP, RGBW, pixel binning technology.
Kamera Belakang:
50 MP (Main camera Sony® IMX766)
13 MP (120° ultrawide-angle lens)
Voice WakeupYes
SpeakerReceiver (as top speaker)  10 x 12
5-magnet Speaker 11 x 15
External Smart Amplifier x 2
Tahan Percikan, Air, dan DebuIP65 / IP68
NFCSupported
WarnaAurora Green, Midnight Black, Comet White, Eclipse Red, Starry Blue

Sejumlah keunggulan di atas tentu menjadikan Zenfone 10 sebagai smartphone ringkas unggulan saat ini. Layar AMOLED 144 Hz kolaborasi dengan Pixelworks® membuat warna-warna yang tampil pada layar terlihat begitu nyata.

“Dengan Zenfone 10, kami menghadirkan smartphone yang menggabungkan performa tinggi dan fitur-fitur canggih untuk memenuhi kebutuhan pengguna modern di Indonesia,” jelas Jimmy Lin, ASUS Regional Director Southeast Asia.

“Dari gaming hingga produktivitas, Zenfone 10 siap membantu pengguna mengatasi semua tuntutan mereka dalam sebuah perangkat yang ringkas dan elegan. Dengan teknologi terdepan dan desain yang menawan, Zenfone 10 adalah perangkat yang sesuai dengan gaya hidup digital Indonesia,” tambahnya.

Zenfone 10 sangat cocok untuk segala kegiatan entertainment, termasuk gaming. Dengan spesifikasi yang disebutkan di atas, berapakah harga Zenfone 10?

HARGA ZENFONE 10

Zenfone 10 kini hadir dalam dua varian harga. Varian pertama, dengan RAM 8GB dan kapasitas penyimpanan 128GB dengan harga resmi Rp8.999.000. Varian ini tersedia dalam lima pilihan warna yang elegan, yaitu Midnight Black, Starry Blue, Comet White, Eclipse Red, dan Aurora Green

Lalu varian kedua memiliki RAM 16GB dan kapasitas penyimpanan 512GB, sudah tersedia dengan harga resmi  Rp11.999.000. Varian ini hanya tersedia dalam warna Midnight Black

Asus Zenfone 10
Asus Zenfone 10 tersedia berbagai warna menarik dan casing yang eco-friendly. (Sumber foto: Asus)

Selain itu, Asus Zenfone 10 juga ramah lingkungan. Casing belakang smartphone ini menggunakan bahan polikarbonat biochemical yang mudah didaur ulang.

Asus juga memberikan diskon pada varian pertama sebesar Rp300.000. Jadi kalian bisa membelinya dengan harga Rp8.699.000. Lalu untuk varian kedua, terdapat promo bundling special gratis berupa casing Connex senilai Rp899.000. 

Promo di atas berlaku jika kamu membeli ponsel ini di toko resmi Asus, termasuk Erafone, Tokopedia, Eraspace, dan ASUS Online Store, ASUS Exclusive Store, dan ASUS Authorized Dealer. Asus Zenfone 10 sangat cocok buat kalian yang mau jadi kreator konten dan memerlukan smartphone ringkas yang bisa menghasilkan foto dan video bagus. (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Fadhil

Content writer Froyonion, suka pameran seni dan museum, sesekali naik gunung