Tech

5 ALASAN KENAPA KAMU HARUS PAKAI GOPAINT, APLIKASI GAMBAR DI HUAWEI MATEPAD

Tak ada lagi alasan untuk tidak bisa menggambar. Kini sudah ada aplikasi GoPaint yang tersedia di HUAWEI MatePad 11.5 S siap mewujudkan karya terbaik kalian!

title

FROYONION.COMBagi kamu yang ingin mengasah kemampuan menggambar meski masih berstatus pemula, ada kabar bahagia untukmu. HUAWEI meluncurkan produk terbaru MatePad 11.5 S yang didukung aplikasi GoPaint dengan fitur paling mutakhir saat ini!

Memangnya apa yang membuat aplikasi GoPaint terbilang mutakhir dibandingkan aplikasi gambar serupa lainnya di beberapa lini tablet?

APLIKASI GOPAINT HUAWEI
Aplikasi GoPaint di HUAWEI MatePad 11.5 S (Sumber: HUAWEI)

Jawabannya karena GoPaint menyediakan segudang fitur, seperti dukungan preset brush hingga lebih dari 100 dengan 70 pilihan brush setting, kemampuan sensitivitas lebih tinggi hingga 10 ribu, teknologi real paper texture, dan masih banyak lagi!

Aplikasi GoPaint melengkapi perangkat HUAWEI MatePad 11.5 S yang membawa perubahan besar dari segi layarnya. Dibekali teknologi PaperMatte Display terbaru, kamu dapat merasakan membaca, menulis, dan berinteraksi layaknya sebuah kertas.

BACA JUGA: HUAWEI WATCH FIT 3 BAWA DESAIN EDGY INTERAKTIF, COCOK DIPAKAI UNTUK GEN Z

Satu hal lagi! Kamu nggak perlu khawatir harus membayar lebih demi aplikasi gambar ini karena seluruhnya gratis dan sudah termasuk di paket penjualan HUAWEI MatePad 11.5 S yang resmi meluncur di tanah air pada Selasa (25/6/2024).

“HUAWEI bekerjasama dengan aplikasi GoPaint menghadirkan aplikasi eksklusif ini melalui keunggulannya yakni easy to use agar semua orang bisa menggambar dengan mudah. Aplikasi ini sudah termasuk dalam paket penjualan HUAWEI MatePad 11.5 S,” ucap Edy Supartono, Training Director Huawei Device Indonesia saat ditemui penulis pada media roundtable, Rabu (19/6)

Sudah nggak sabar meminang HUAWEI MatePad 11.5 S dan tingkatkan menggambarmu dengan aplikasi GoPaint? Simak dahulu 5 alasan di bawah ini untuk tahu lebih lanjut fitur canggih lainnya!

1. PUNYA LEBIH DARI 100 KUAS DIGITAL DAN CUSTOM BRUSH

Bukan namanya HUAWEI jika tak berinovasi dengan fitur-fitur yang luar biasa. Salah satunya adalah dukungan lebih dari 100 kuas digital pada aplikasi GoPaint yang mudah diakses pengguna melalui HUAWEI MatePad 11.5 S untuk berbagai kebutuhan, seperti lukisan, grafitti, ilustrasi buku, sketsa digital, dan gouache sekali pun.

APLIKASI GOPAINT
Aplikasi GoPaint memiliki pilihan kuas hingga 100 (Foto: Dok. Pribadi Penulis)

Pengguna juga dimanjakan dengan custom brush alias fitur kuas yang dapat dikustomisasi sesuai keperluan. Misalnya menggambar bentuk daun dengan mudah, hingga menciptakan jenis kuas berdasarkan tingkatan tekstur dan kerapatan.

2. MASIH AWAM DENGAN GOPAINT? TENANG, TERSEDIA VIDEO TUTORIAL

Permasalahan kamu akan dijawab langsung dengan video tutorial di aplikasi GoPaint. Mulai dari tingkatan dasar seperti pengenalan berbagai tools di GoPaint, hingga tingkatan lanjut untuk mempelajari bentuk-bentuk tertentu atau gestur rahasia. Semua ada di sini!

Sehingga kamu tak peru repot mencari video tutorial dari platform luar karena seluruhnya tersedia di aplikasi GoPaint–berupa video, teks, atau tutorial interaktif, aktivitas menggambar pun semakin menyenangkan dan kamu dapat mengembangkan kemampuan menggambar secara bertahap sampai mahir.

3. FITUR PAPER-LIKE CANVAS, MENGGAMBAR SERASA DI ATAS KERTAS

HUAWEI sangat mendukung kreativitas pengguna dalam berkarya. Fitur Peper-Like Canvas menjadi alasannya. 

Saat menggambar, kamu akan merasakan sensasi seolah menggoreskan bentuk di atas kertas sungguhan. Mulai dari suara, tekstur, dan sensitifitas. Betul-betul mirip!

GOPAINT
Sensasi menggambar dan melukis layaknya di atas kanvas dengan dukungan Paper-Like Canvas (Foto: Dok. Pribadi Penulis)

Kamu tentu dapat menggunakan berbagai pilihan tekstur kanvas dan gaya lukis yang beragam, seperti ink wash, cat minyak, cat air, dan masih banyak lagi. Tersedia pilihan ukuran kanvas yang dapat kamu sesuaikan dengan kebutuhan, misalnya untuk diunggah ke media sosial, wallpaper, dan keperluan profesional.

4. KEMAMPUAN HINGGA 532 LAYER DAN RESOLUSI GAMBAR 4K

HUAWEI berani menjamin saat ini hanya GoPaint yang memiliki kemampuan hingga 532 layer dan dukungan resolusi gambar 4K. 

Teknologi Intelligent Tools membawa peningkatan tersebut dengan serangkaian fitur lainnya, seperti Shape & Curve Correction, Transform, Drag, and Drop to Color, serta Symmetry Tool.

Saat menggunakan fitur Shape & Curve Correction, kamu dapat dengan mudah membuat garis atau bangunan geometri, seperti persegi, segitiga, bahkan bentuk lingkaran secara sempurna. 

BACA JUGA: SEKALI CAS BISA TAHAN 14 HARI, HUAWEI BAND 9 SEGERA HADIR DI PASAR INDONESIA

Sedangkan fitur Transform, Drag and Drop to Color, memungkinkan kamu menggeser dan menambahkan objek dengan sekali sentuh.

“GoPaint memiliki kapasitas layer lebih banyak dibanding aplikasi lainnya hingga total 532 layer. Jadi, bagi pemula maupun ilustrator ini sangat membantu pekerjaan mereka,” timpal Edy Supartono, Training Director Huawei Device Indonesia.

5. EVALUASI KEMAMPUAN MENGGAMBAR SETIAP HARI

GoPaint siap melatih pengguna dan mengevaluasi setiap karya yang mereka hasilkan secara teratur. Untuk itu, dengan HUAWEI MatePad 11.5 S dan GoPaint yang canggih, kamu terus termotivasi untuk menggambar dengan mudah dan mengevaluasi hasil karya sendiri setiap hari.

Tunggu apa lagi? Dapatkan HUAWEI MatePad 11.5 S dan nikmati keseruan menggambar di tablet layaknya sebuah kanvas, pre-order mulai 25 Juni sampai dengan 12 Juli 2024. 

Ada total bonus senilai Rp3,3 juta yang menanti kamu, seperti stylus HUAWEI M-Pencil 3rd Generation, HUAWEI Smart Magnetic Keyboard, dan Bluetooth Mouse.

Pre-order tersedia secara daring melalui HUAWEI Official Store di berbagai e-commerce serta penjualan resmi lainnya. 

Kamu juga akan mendapatkan potongan senilai Rp100 ribu dari tanggal 19 hingga 24 Juni 2024, cicilan 0% dengan Spaylater hingga 6 bulan dan 0% biaya kredit hingga 24 bulan. (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Lukman Hakim

Penulis lepas yang menuangkan ide secara bebas tapi tetap berasas