Sports

GREEN SLAM CUP ADAKAN COACHING CLINIC TENIS SECARA GRATIS BAGI PENGUNJUNG

Sejumlah 44 komunitas tenis mengirimkan perwakilan terbaik mereka untuk bertanding dalam Green Slam Cup. Event tersebut juga menyediakan coaching clinic gratis bagi pengunjung.

title

FROYONION.COM - Green Slam Cup adalah event akbar pertama komunitas The Green Slam yang akan berlangsung pada Sabtu-Minggu, 26-27 Agustus di Elite Epicentrum dan Love Tennis Academy, Kuningan, Jakarta Selatan.

Event tersebut mempertemukan sebanyak 44 komunitas untuk bertanding dalam memperebutkan posisi sebagai juara. 

Turnamen ini terbagi menjadi dua kategori, yaitu 28 Intermediate Teams dan 16 Advanced Teams. Pasangan ganda terbaik dari setiap komunitas akan mendapatkan hadiah senilai total 30 juta rupiah. 

“Di atas menang atau kalah, kami harap Green Slam Cup dapat mempererat persahabatan antar-komunitas,” ujar La Ode Rendrian Maharsya selaku Ketua Penyelenggara Green Slam Cup.

COACHING CLINIC TENIS GRATIS

Green Slam memiliki visi dan tujuan untuk memberikan manfaat pada masyarakat luas termasuk pada event Green Slam Cup mendatang. Untuk itu mereka turut mengadakan coaching clinic gratis bagi para pengunjung.

Kategori coaching clinic yang bisa pengunjung ikuti antara lain beginner, intermediate dan kids. Daftar peserta coaching clinic untuk kategori sudah penuh, sedangkan pada kategori lainnya masih bisa kalian ikuti.

Kalian cukup membawa raket tenis sendiri dan datang ke lokasi event sesuai dengan waktu yang ditentukan, yaitu 1 jam per sesi. Registrasi kegiatan coaching clinic bisa kalian lakukan secara on the spot maupun online lewat link berikut ini.

SKENA TENIS DI IBUKOTA

The Green Slam adalah komunitas tenis asal The Green BSD, Tangerang Selatan yang menaungi para petenis dari berbagai level antara lain beginner, intermediate dan advance. Olahraga tenis di Indonesia mulai tumbuh pada 4 tahun terakhir.

“Pertama saya riset di internet, pada tahun 2020 hanya terdapat 4 komunitas tenis,” terang Revel Yehezkia selaku Tournament Director Green Slam Cup. “Lalu pada 2020 saya temui sudah ada 30 komunitas. Kini [komunitas tenis] sudah ada hingga 500-an.”

Awalnya olahraga tenis dinilai sebagai olahraga yang aman lantaran penerapan social distancing. Lambat laun banyak yang mulai mencobanya dan mengetahui bahwa tenis bisa dimainkan oleh semua kalangan.

Sebelumnya tenis memang dinilai sebagai olahraga mahal. Namun, ketika orang-orang mencoba untuk memainkannya, banyak yang mulai mengetahui bahwa bermain tenis pun ternyata affordable. Kalian bisa membeli raket tenis second ataupun dan menyewa lapangan dengan cara patungan.

BACA JUGA: DUKUNG KOMUNITAS TENIS, FROYONION KOLABORASI BARENG ‘THE GREEN SLAM’

Daniel Gunar selaku Managing Director Bahtera Adi Jaya menyampaikan, bahwa Bahtera memiliki visi dan tujuan yang sama dengan Green Slam, yaitu memberikan dampak positif pada lingkungan sekitar. Maka dari itu Bahtera Adi Jaya menjadi sponsor utama dalam Green Slam Cup.

Dalam hal ini, komunitas The Green Slam turut mempopulerkan gaya hidup sehat, salah satunya dengan mengadakan turnamen tenis. Green Slam Cup pun memberikan kesempatan pada semua pemain amatir untuk mengikuti cup dengan cara yang fun

Green Slam Cup menyajikan sejumlah kegiatan oleh sponsor berupa coaching clinic tenis gratis, music performance, serta stan food and beverage.

Kalian yang mulai tertarik dengan olahraga tenis boleh banget dateng ke Green Slam Cup dan menikmati berbagai kegiatan di sana. Selain bisa menyaksikan pertandingan tenis, bisa jadi kalian bakal menemukan komunitas untuk latihan tenis bersama. (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Fadhil

Content writer Froyonion, suka pameran seni dan museum, sesekali naik gunung