Music

KONSER PERDANA ANGEL DU$T DI JAKARTA BUKA RANGKAIAN TUR ASIA

Angel Du$t menutup malam itu dengan encore “Set Me Up” lalu bertukar posisi pemegang instrumen antarpersonel. Alhasil Daniel dan Tripp bertukar posisi. Di luar dugaan vokal Daniel terdengar lebih ganas dan agresif menutup aksi Angel Du$t di Jakarta malam itu.

title

FROYONION.COM - Band di bawah naungan label Pop Wig Records ini kini beranggotakan Justice Tripp, Zechariah Ghosttribe, Daniel Star, Steve Marino dan Tommy Cantwell. Mereka belum lama ini merilis album terbaru yang bertajuk Brand New Soul. Sejauh ini, album tersebut mendapat rating 6.9 di website Pitchfork. 

Angel Du$t tampaknya semakin jauh dalam perjalanan eksplorasi musik mereka. Album baru ini seakan menjadi rangkuman dari perjalanan musik mereka. Nama Brand New Soul untuk album mereka ini cukup mewakili apa yang terkandung di dalamnya.

Album Angel Du$t Brand New Soul
Album Angel Du$t Brand New Soul (Source:Bandcamp/Pop Wig Records)

BACA JUGA: SAMBANGI INDONESIA, NECK DEEP BUKTIKAN EKSISTENSI POP PUNK

Unit hardcore supergroup asal Baltimore, AS yang beberapa kali cabut pasang personil ini sedang melanjutkan tur mereka setelah selesai tur dari negeri kangguru. Nantinya usai menyambangi Asia Tenggara, mereka akan tampil di Korea dan Jepang. 

Pada tanggal 20 Oktober 2023 lalu, penampilan mereka di Toba Dream Jakarta menjadi pembuka rangkaian turnya di benua Asia. 

Perlu diketahui, band yang dikomandoi oleh Justice Tripp ini sempat dibantu personel Turnstile, sebuah unit hardcore yang sedang ‘naik daun’ yang juga dari kota Baltimore, Maryland, AS. Pat McCrory, Daniel Fang, dan Brendan Yates pernah memperkuat band ini. 

Bahkan Tripp sendiri memiliki band bersama Brendan yaitu Trapped Under Ice. Jika dicermati lebih dalam lagi, hubungan antara Angel Du$t, Turnstile, dan Trapped Under Ice memang sangat erat dan dekat karena mereka memang berangkat dari lingkungan yang sama.

‘KEGANASAN’ PENAMPIL PEMBUKA

Lagi-lagi Blacklisted Productions menjadi promotor mereka untuk kegiatan tur mereka di Asia, dan Trueside Jakarta juga Set The Fire-lah yang memegang mandat atas konser mereka di Jakarta. Acara malam itu juga didampingi oleh beberapa band pembuka yang tak kalah ganas di antaranya adalah Still Broken, Bleach, dan ZIP.

Konser dimulai pada pukul 19.00 dengan Still Broken yang menjadi penampil pertama, disusul oleh Bleach grup hardcore asal Bandung ini cukup membuat penonton kegirangan dan memadati venue. Tak ayal tiap pasang mata tak lepas dari pandangan untuk melihat penampilan mereka malam itu.

ZIP
Penampilan ZIP (Foto: Dok. penulis)

Hingga akhirnya ZIP naik panggung, penonton kian beringas lompat ke sana kemari. Memang tak diragukan lagi ZIP menjadi salah satu penampil yang ditunggu oleh penonton, lagu yang terasa singkat dan penampilan yang cukup padat ini membuat lantai Toba Dream malam itu terasa begitu bergetar seiring dengan keseruan penonton di area mosh pit

Penampilan band ini ditutup dengan aksi kolaborasi dari vokalis Deadpits, bahkan gitaris Angel Du$t Daniel pun ikut meramaikan serunya area mosh pit pada penampilan ZIP malam itu.

PENAMPILAN PERDANA DI JAKARTA

Angel Du$t Jakarta
Penampilan Angel Du$t. (Foto: Dok. penulis)

Penampil utama yang ditunggu sejak awal pun mulai naik. Angel Du$t memulai aksi panggungnya dengan memainkan salah satu lagu pentolan mereka di album Rock The Fuck On Forever yaitu “Toxic Boombox” yang membuat penonton kian bersemangat dan bernyanyi sembari berlarian ingin merebut mikrofon dari Tripp. Setelahnya ada juga beberapa lagu andalan mereka dari album lainnya, membuat panggung kian memanas malam itu. 

Mulai dari album  A.D hingga yang terbaru Brand New Soul dibawakan satu per satu. Lagu “Stepping Stone”, “Headstone”, “On My Way”, “Turn Off The Guitar”, hingga “Space Jam” mereka bawakan malam itu.

Tak banyak selingan ini itu pada saat Angel Du$t tampil, bahkan terasa singkat. Tak terasa mereka membawakan lagu andalan mereka dari album pertama yaitu “Set Me Up”. 

Semangat penonton tak terbendung untuk semakin mengacaukan panggung dan saling menghantamkan tubuh. Beberapa kali Tripp tertindih. Hal ini bukanlah sesuatu yang baru bahkan sudah dianggap wajar di setiap panggung musik keras. Setelahnya “Stepping Stone” dibawakan kembali dengan sound yang lebih berat ala beatdown dan penampilan Angel Du$t malam itu usai.

Tetapi apakah itu jadi akhir acara? Tentu saja tidak, penonton masih bersemangat dan ingin mereka kembali ke atas panggung. Keseruan penonton pun tak terbendung hingga akhirnya mereka kembali tampil dengan membawakan “Set Me Up” dengan lebih beringas disusul pergantian posisi pemegang instrumen. Lagu itu dituntaskan oleh Daniel sebagai pemegang mikrofon saat itu dengan luar biasa!

Mungkin kata “intens” cukup mewakili penampilan Angel Du$t pada konser pertamanya di Jakarta malam itu. Penulis berharap mereka bisa kembali lagi ke Tanah Air nanti sembari memboyong rekan Baltimore mereka.

Keseruan belum usai jika kamu masih membutuhkan kadar distorsi dan ingin memacu adrenalin, karena pada November dan Desember mendatang Jesus Piece dan Soul Blind siap mengguncang Jakarta! 

Buat kamu yang ingin informasi soal tiket konser Jesus Piece, silakan tengok laman Instagram mereka di @truesidejakarta @setthefirerecs dan dapatkan juga tiket konser Jesus Piece segera. (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Dikok

Peduli apa terjadi, Terus berlari tak terhenti.