Music

ASS VOL.2 : RILIS LINE UP BARU, APA YANG JADI PEMBEDA DARI VOL.1?

Asian Sound Syndicate hadir kembali, tapi ada yang baru nih…

title

FROYONION.COM - Asian Sound Syndicate atau biasa disebut ASS ini adalah salah satu festival hip hopr&bsoul, dan pop yang dipromotori oleh Stellar Event dan Threego Indonesia. Sebelumnya ASS Vol.2 akan dilaksanakan tahun 2020, tapi karena pandemi melanda, mau nggak mau jadinya diadakan secara online.

Tahun ini akhirnya ASS kembali lagi secara offline yang akan diadakan pada tanggal 26-27 Agustus 2023 di parkir barat Jiexpo Kemayoran, Jakarta. Namun, tahun ini banyak sekali perubahan yang bikin acara ini semakin seru. Line up yang baru juga semakin memeriahkan ASS tahun ini. Memangnya apa aja sih yang baru-baru ini?

LINE UP

Karena ASS tahun ini berjalan selama 2 hari, otomatis line up pasti semakin banyak dari acara tahun lalu. Sebanyak 9 artis telah diumumkan beberapa hari lalu, yaitu Westwew, Tuan Tigabelas, Ramengvrl, Ash Island, Sam Kim, iKON, dan DPR fullpack (Live, Ian, dan Cream).

Sebelumnya ASS Vol.1 sudah pernah mengundang DPR Live dan Bobby iKOn. Namun, kali ini ASS mengabulkan permintaan para followers-nya untuk memboyong semua anggota DPR dan iKON, tidak ketengan lagi. DPR di sini bukan Dewan Perwakilan Rakyat, tapi Dream Perfect Regime. 

Daftar artis barunya yang sangat fresh dan yang paling ditunggu-tunggu adalah Sam Kim dan Ash Island. Ini pertama kalinya mereka datang ke Indonesia. Berbeda dengan Sam Kim yang sudah pernah berkolaborasi dengan musisi Indonesia, yaitu Raisa dan Afgan, Ash Island ini termasuk artis pendatang baru yang debut di tahun 2019. Namun, antusias penggemar Ash Island di Indonesia memang patut diacungi jempol. Ini terbukti dengan sold out-nya tiket presale 1. 

BACA JUGA : USUNG TEMA BHINNEKA TUNGGAL MUSIK, LINE-UP SYNCHRONIZE FEST 2023 BERTABURAN BINTANG

Daftar artis di atas sebagian besar akan tampil di hari kedua yaitu tanggal 27 Agustus 2023. Belum diketahui secara resmi untuk line up hari pertama, tapi banyak yang berspekulasi bahwa Simon Dominic akan diundang ke ASS kembali karena cuitan akun Twitter @lix.lee007 yang mengatakan kalau Simon Dominic bakal berpartisipasi di salah satu festival yang ada di Jakarta (akun tersebut sering spill artis luar negeri yang akan datang ke Indonesia).

Sebelumnya, ASS sempat upload feed Instagram mengenai kisi-kisi atau hint nama artis yang akan menjadi line up mereka. Di gambar tersebut terpampang jelas adanya gambar selai dan kupu-kupu yang mengartikan lagunya DPR Live berjudul “Jam & Butterfly” feat. Crush dan Eaj. Ada juga gambar hula hoop yang merupakan judul lagunya DPR Live feat. Hwasa dan Beenzino - “Hula Hoops”.

Selanjutnya ada gambar blueberry dan kucing yang diartikan sebagai “No Blueberries” dan “Scaredy Cat” yang merupakan judul lagu dari DPR Ian. Ada juga gambar tangan zombie yang diartikan sebagai “Zombie Pop” yang merupakan kompilasi album DPR Archives.

Namun, di gambar tersebut ternyata masih ada pesan tersembunyi lagi yang membuat followers ASS semakin menggila. Ada gambar joker di bagian bawah yang merupakan judul lagu dari musisi atau rapper Big Naughty. Ada juga yang mengartikan gambar tangan zombie sebagai lagunya PH-1 dengan judul yang sama. 

Gambar bunga matahari juga ada yang mengartikan kalau itu lagunya Colde yang berjudul “Sunflower”. Namun yang pasti tidak ada tanda-tanda atau desas-desus kalau artis di atas akan datang ke Indonesia

BACA JUGA : DABABY, LIL PUMP, LOCO, YUGYEOM, DAN SEDERET MUSISI HIP HOP LAINNYA TAMPIL DI FLAVS FESTIVAL 2023!

Di postingan ASS sendiri juga sudah menanyakan kepada followers mereka terkait penampilan dari artis Jepang. Namun, sampai sekarang belum ada kabar lebih lanjut mengenai hal ini. Banyak followers ASS yang meminta untuk mendatangkan Fujii Kaze atau Yoasobi, semoga saja memang salah satu dari mereka, atau dua-duanya juga boleh.

HAL YANG BARU DI ASS VOL.2

Line up baru, pastinya juga ada hal baru lainnya yang nggak kalah penting dan seru, salah satunya kolaborasi seni yang mereka buat. Sebenarnya bukan hal baru sih, melainkan memang sudah seharusnya ASS Vol.2 berkolaborasi dengan seniman Arnis Muhammad dengan ciri khasnya yaitu ikan. 

Beliau ini sudah sempat membuat berbagai gambar dan sudah diposting juga di Instagramnya ASS di tahun 2020 lalu. Namun, pandemi membuat acara ini terpaksa batal dan akhirnya baru diselenggarakan lagi tahun ini.

Ini berbeda dengan ASS Vol.1 yang belum berkolaborasi dengan seniman. Arnis Muhammad akan memberikan warna baru di ASS tahun ini.

BACA JUGA : THE OTHER FESTIVAL 2023 JEMBATANI KOLABORASI MUSISI DALAM DAN LUAR NEGERI

Karena diselenggarakan selama 2 hari, ASS tahun ini akhirnya membuat 2 panggung yang berbeda, yaitu main stage dan 2nd stage. Jadi sudah dipastikan bakal ada penampilan lainnya yang lebih banyak dan lebih fresh lagi.

Denah di atas terlihat jelas bahwa panggung utama dan lainnya tidak begitu berjauhan, kemungkinan besar jadwal penampilannya akan dilakukan secara bergantian atau mepet dengan jadwal penampil lainnya

Benefit yang diberikan kepada pemegang tiket TS dan GA juga terlihat jelas di denah. Namun, area f&b bagi pemegang tiket GA kurang tepat dalam peletakannya dan tidak begitu banyak seperti area f&b bagi pemegang tiket TS. 

Beberapa followers ASS bahkan ada yang mengeluh jompo dan meminta untuk dibuatkan 1 panggung saja. Sebenarnya memang lebih enak kalau satu panggung karena tidak perlu pindah-pindah lagi, tapi mengingat line up artis yang semakin banyak dan tidak mungkin juga mengadakan festival sampai tengah malam, mau nggak mau ya memang harus mengeluarkan 2 panggung.

Itulah beberapa hal baru yang ada di ASS Vol.2. Kalian bisa beli tiketnya via tiket.com, atau untuk detail lebih lanjut, kalian bisa memantau di Instagram Asian Sound Syndicate. (*/)

BACA JUGA : PESTA BEBAS BERSELANCAR: FESTIVAL MUSIK TERANYAR HADIR DI JUNI 2023

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Dynasti Savira

Investor Reksadana, pro player Blossom Blast Saga, pegiat hidup monoton, dan penikmat seni tapi bukan air. Motto hidup : Semua masalah pasti akan berlalu, iya berlalu lalang.