Movies

REVIEW FILM ‘QODRAT 2’: KETIKA TOKOH USTADZ TAK LAGI KALAH DENGAN SETAN

Film ‘Qodrat 2’ adalah sekuel yang bercerita tentang pencarian oleh ustadz Qodrat dalam menemukan istrinya. Berikut review film Qodrat 2 yang tayang pada Lebaran 2025.

title

FROYONION.COM - Film Qodrat 2 adalah karya sutradara Charles Ghozali produksi Magma Entertainment dan Rapi Films. Berikut review film Qodrat 2 yang akan tayang pada Lebaran 2025. 

Hadir sebagai sekuel, film Qodrat 2 melanjutkan perjalanan ustadz Qodrat (Vino G. Bastian) dalam menjaga keluarganya dari iblis As-Suala. 

Istrinya, Azizah (Acha Septriasa) sempat bersekutu dengan iblis demi menyelamatkan Alif, anaknya. Setelah kejadian tersebut, Azizah berupaya untuk bertaubat, namun iblis As-Suala kerap menghalanginya.

Tidak hanya memberikan sajian horor, Film Qodrat 2 juga menyajikan unsur romance, religi, action, serta mengangkat isu sosial. 

FIGUR USTADZ YANG BEDA DARI YANG LAIN

Pada banyak film horor Indonesia, tokoh ustadz kerap kalah dalam pertarungan melawan iblis/setan. 

Namun, berbeda dengan ustadz Qodrat. Ia adalah seorang ahil ibadah yang juga mahir dalam bertarung.

Sutradara Charles pun pernah menceritakan, bahwa ustadz Qodrat bisa dibilang adalah hero. Peran hero pada ustadz Qodrat sekaligus membuat film ini sarat akan pesan moral.

BACA JUGA: QODRAT: KESURUPAN KEREN ALA MARSHA TIMOTHY

Film Qodrat 2 turut menyampaikan akan pentingnya meminta maaf (bertaubat) dan merelakan (mengikhlaskan).

Tak hanya bisa melakukan eksorsis (rukiah) lewat hafalan ayat Al-Qur’an, ustadz Qodrat juga bisa merukiah ketika bertarung sambil berdialog dengan jin dengan bahasa arab. Scene inilah yang patut dinantikan oleh penonton.

SAJIAN HOROR TANPA JUMPSCARE

Melihat ustadz Qodrat bertarung dan berdakwah membuat penonton merasa optimis bahwa kebaikan akan selalu menang.

Walau hadir sebagai film horor, minimnya scene jumpscare membuat penonton takjub akan koreo fight scene dari Vino, cerita romantis antara Vino dan Acha yang mengharukan, serta teknologi CGI yang membuat iblis As-Suala tampak begitu menyeramkan.

BACA JUGA: BEGINI TANGGAPAN JOKO ANWAR SAAT IFAN SEVENTEEN DITUNJUK MENJADI DIRUT PFN

Akting dari Vino dan Acha yang terlihat begitu bagus membuat jalan cerita dalam film Qodrat 2 jadi terasa seru untuk diikuti. 

Sajian horor slow burn dan tanpa jumpscare turut membuat film ini jadi bisa dinikmati oleh berbagai kalangan.

Itulah review film Qodrat 2 yang akan tayang di bioskop Indonesia pada lebaran 2025. Kalian juga bisa menyaksikan video klip original soundtrack “Menyala Matahari” setelah credit scene yang mengingatkan betapa romantisnya hubungan ustadz Qodrat dan Azizah. (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Fadhil

Content writer Froyonion, suka pameran seni dan museum, sesekali naik gunung