Movies

MY PERFECT STRANGER: TENTANG YANG TERDEKAT NAMUN TERASING

Jika keluarga adalah orang paling dekat, apakah kita sepenuhnya mengenal mereka? Jauh ke masa lalu, mungkin kita temukan jawaban tentang pertanyaan yang bahkan tidak bisa disampaikan.

title

FROYONION.COM – Melakukan perjalanan jauh ke masa lalu tentunya pernah terlintas dibenak kebanyakan orang, atau setidaknya pernah bukan kita berharap punya teman seperti Doraemon yang bisa membawa pergi ke tempat mana saja yang diinginkan. Begitulah kisah dari drama Korea berjudul My Perfect Stranger dimulai.

Hidup seorang reporter bernama Yoon Hae Jun (Kim Dong Wook) seketika berubah ketika rasa penasaran membawanya pergi tahun dimana dia memimpikan hidup tenang di sebuah desa indah.

Mobil merah yang terparkir di dekat sebuah gua membawa Hae Jun untuk melihat kehidupannya di masa depan adalah mesin waktu. Tidak seperti yang diharapkan. Bukan dirinya yang berbahagia yang ditemuinya, namun Hae Jun yang terbujur kaku bersimbah darah dengan kotak korek api di samping jasadnya. Bukan sembarang kotak korek api biasa, melainkan barang bukti yang ditemukan pada korban kasus pembunuhan berantai.

Untuk menemukan sosok yang membunuhnya, Hae Jun memutuskan untuk Kembali ke masa dimana pembunuhan berantai dengan kotak korek api terjadi. Bersama Baek Yoon Young keduanya pergi ke masa lalu.

KITA SEMUA ADALAH ASING

Cerita awal yang berfokus pada kasus pembunuhan berantai perlahan berpindah pada hubungan ibu dan anak, anak dan ayah. Hubungan kekeluargaan yang kadang membingungkan.

Yoon Young tersadar bahwa ia baru saja sampai di masa kedua orang tuanya tinggal. Jika bicara keluarga, apa kalimat yang paling tepat untuk menjelaskannya?

Apa kata ‘orang terdekat’ mewakili? Rasanya tidak sepenuhnya benar. Begitulah cerita dari My Perfect Stranger ini bisa saja menjadi terasa sangat dekat. Tempat yang idealnya menjadi paling dekat, seringnya jauh. Akhirnya banyak menganggap hubungan dengan anggota keluarga sebagai “love and hate relationship”.

Baek Yoon Young perlahan menemukan berbagai rahasia keluarganya dan menyadari bahwa ia tidak benar-benar mengenal keluarganya, mereka terlalu asing.

MENGUBAH TAKDIR DI MASA LALU

Yoon Hae Jun dan Baek Yoon Young berhasil menyelamatkan Baek Hee Seop muda (Lee Won Jung) yang merupakan ayah Yoon Young. Keduanya juga berhasil menggagalkan pembunuhan pertama dan kedua. 

Namun ketenangan tidak berlangsung lama, Hae Jun dan Yoon Young tidak benar-benar berhasil menggagalkan pembunuhan. Karena semua kejadian kembali ke tempat semula. 

Jika kita bicara tentang mesin waktu Doraemon seperti di awal, apa sih yang sebenarnya diinginkan tentang perjalanan masa lalu atau sebaliknya? Apa ketika kita berhasil mengubah sesuatu di masa lalu semuanya akan baik-baik saja. Tidak ada yang pasti dalam hidup ini. Jika mengutip kalimat Hae Jun di drama My Perfect Stranger “ada variabel yang tidak kita ketahui”. 

Bagi kamu penggemar film atau drama bergenre misteri, drama Korea My Perfect Stranger ini tidak boleh kamu lewatkan. Menonton drama ini seperti sedang menyusun bagian puzzle dengan perlahan. Rasa penasaran terus tumbuh seiring dengan episodenya berganti. Emosi kita sebagai penikmat dari drama ini ikut bermain bahkan mengambil peran. Nah, jadi buat kamu yang setelah ini ikut penasaran, bisa langsung nonton saja drama Korea My Perfect Stranger yang saat ini ditayangkan oleh platform VIU. (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Anida Nurul Hasanah

Rajin nonton dan suka baca buku, sekarang lagi coba nulis terus.