Movies

DIADAPTASI DARI WATTPAD, SERIAL ‘A+’ PRIME VIDEO DIGADANG JADI TONTONAN FRESH YANG BIKIN KETAGIHAN

Menggandeng sederet aktor dan aktris muda yang sedang naik daun, sutradara Fajar Bustomi yakin kalau serial ini nggak kalah seru dari Wattpad-nya yang udah terkenal.

title

FROYONION.COM - Setelah sukses dengan serial Induk Gajah karya Muhadkly Acho, platform streaming Prime Video kembali mengeluarkan serial originalnya berjudul A+

Digarap oleh Fajar Bustomi selaku sutradara yang lekat dengan film-film yang menceritakan kisah dan kasih semasa sekolah, seperti trilogi Dilan dan Mariposa, cerita A+ diangkat dari cerita Wattpad yang kemudian dinovelkan karya Ananda Putri. 

Menceritakan tentang lima siswa-siswi SMA Bina Indonesia–Kalypso Dirgantari (Nurra Datau), Re Dirgantara (Antonio Blanco Jr), Kenan Aditya (Rey Bong), Adinda Aletheia (Ziva Magnolya), dan Aurora Calista (Livy Renata)–serial ini digadang akan tak kalah seru dari Wattpad-nya yang sudah dibaca oleh lebih dari 9 juta pembaca. 

Selaku sutradara, Fajar mengaku bahwa dalam proses reading, syuting, hingga sunting, diperlakukan layaknya saat ia menggarap film. Seluruh kru yang terlibat adalah mereka-mereka yang sudah nglotok dengan proses pembuatan film, sehingga kualitas serial ini tidak perlu diragukan lagi. 

Berbicara tentang ceritanya yang diangkat dari Wattpad, Fajar pun menambahkan bahwa serial A+ akan memiliki keunikannya sendiri. 

“Akan ada 6 episode yang tayang dan masing-masing episode punya spotlight-nya sendiri untuk masing-masing karakter sehingga ini juga upaya saya untuk membuat penonton mau nonton serialnya sampai habis,” tuturnya saat diwawancarai Tim Froyonion Media pada Jumat (19/5) lalu. 

Menggandeng sederet aktor dan aktris muda yang sedang naik daun, serial ini sekaligus menjadi momentum bagi mereka untuk melatih dan megembangkan skill akting sekaligus jadi kesempatan bagi kita sebagai penonton untuk melihat kebolehan mereka. 

Pasalnya, Fajar yang sudah sering berkutat dengan para aktor dan aktris muda punya kesan sendiri terhadap mereka yang masih ‘baru’ di dunia akting. 

“Semua yang terlibat di sini, baik itu Nurra, Antonio, Rey, Ziva, dan Livy selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik. Ini yang saya kagumi dari mereka. Bahkan ada suatu saat waktu kami sedang take dan menurut saya sudah bagus. Tapi malah menurut mereka belum dan minta take ulang. Semangat ini yang sangat saya kagumi dan hargai dari mereka,” cetusnya. 

Semangat yang dipancarkan 5 sekawan ini rupanya sejalan dengan alur cerita A+ yang menegangkan. Usaha mereka untuk mengungkap rahasia-rahasia dalam sistem pendidikan sekolah mereka, akan menjadi petualangan yang dinanti-nanti. 

Akan seperti apa aksi mereka? Nantikan di Prime Video tanggal 25 Mei 2023 mendatang ya! (*/) 

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Grace Angel

Bercita-cita menjadi seperti Najwa Shihab. Member of The Archipelago Singers.