Bulan Agustus bakal dipenuhi banyak serial, film dan dokumenter terbaru di Netflix yang bisa jadi teman begadangmu. Catet tanggal rilisnya di bawah ini ya!
FROYONION.COM – Awal bulan begini paling enak mantengin list tontonan yang bakal hadir di platform streaming langganan. Buat memastikan kalau ada pilihan bagus buat binge-watching di akhir pekan, atau sekedar teman begadang setelah seharian nugas.
Netflix punya banyak stok tontonan anyar di bulan Agustus. Ada juga beberapa judul yang sebentar lagi nggak tersedia di platform mereka. Jadi, ini kesempatan terakhir kamu buat nonton!
Tandai judul-judul di bawah dan nyalakan lonceng notifikasi biar nggak ketinggalan penayangan perdananya.
Tanggal 3 Agustus kalian bisa menyaksikan musim kedua Heartstopper. Di tanggal yang sama juga ada The Lincoln Lawyer musim kedua bagian kedua. Besoknya, di tanggal 4 Agustus ada dua judul serial baru sekaligus: The Big Nailed It: Baking Challenge dan Fatal Seduction volume 2.
Tanggal 8 Agustus jadi penayangan perdana Zombieverse, sementara Painkiller bakal hadir di 10 Agustus. The Chosen One jadi judul baru yang tayang mulai 16 Agustus.
Siapa yang nungguin live action One Piece? Tandain biar nggak kelewatan, serialnya bakal tayang mulai 31 Agustus! Sudah siap ketemu Monkey D. Luffy versi live action?
BACA JUGA: BERLAYAR BERSAMA LUFFY MEALUI ONE PIECE LIVE ACTION
Itu tadi deretan serialnya. Untuk film-filmnya juga nggak kalah kece. Di tanggal 1 Agustus ada Peninsula, The Maid, The Front Runner dan Crank. Lanjut di tanggal 11 Agustus ada Heart of Stone, film terbarunya aktris cantik Gal Gadot.
Penggemar horor thriller jangan sampai ketinggalan A Quiet Place Part II yang sudah bisa disaksikan mulai 11 Agustus. Sementara 47 Ronin juga sudah tersedia pada 16 Agustus mendatang.
Dokumenter Netflix udah nggak perlu dipertanyakan lagi kualitasnya. Agustus ini ada banyak judul dokumenter baru yang siap kalian tonton.
Ada Untold: Vol. 3 pada 1 Agustus, Mark Cavendish: Never Enough dan Poisoned: The Dirty Truth About Your Food yang sama-sama tayang pada 2 Agustus. Kemudian di tanggal 3 Agustus bakal tayang The Last Hours of Mario Bondo.
Tiga judul dokumenter lain yang akan hadir di Agustus adalah Ladies First: A Story of Women in Hip-Hop di tanggal 9, Down For Love di tanggal 11 dan Live to 100: Secrets of the Blue Zones di tanggal 30.
Stok tontonan buat anak-anak ada banget, nih! Teenage Mutant Ninja Turtles tayang 1 Agustus, Gabby’s Dollhouse S8 tayang mulai 7 Agustus sementara Mech Cadets tayang 10 Agustus.
Masih ada lagi My Dad The Bounty Hunter S2 di tanggal 17 Agustus, The Monkey King pada 18 Agustus dan Karate Sheep S2 tanggal 31 Agustus.
Penggemar anime bisa menyaksikan The Seven Deadly Sins: Grudge of Edinburgh P2 di tanggal 8 Agustus serta One Piece: The ‘Water Seven’ Chapter pada 24 Agustus. Deketan nih tanggalnya sama live action-nya!
Untuk stand-up komedi kebetulan hanya akan ada satu judul di bulan ini yaitu Jared Freid: 37 and Single pada 15 Agustus. Tiga judul K-Drama yang akan datang adalah Behind Your Touch pada 12 Agustus, Mask Girl pada 18 Agustus dan Destined With You pada 23 Agustus.
Film-film dari Indonesia juga nggak kalah beragam. Pada 3 Agustus ada Comic 8, Comic 8: Casino Kings Part 1 dan Part 2 serta Kalian Pantas Mati. Sementara pada 10 Agustus ada Jomblo dan Losmen Melati. Di tanggal 17 Agustus ada Buya Hamka Vol. 1 yang dibintangi Vino G. Bastian.
Ada sederet judul film yang nggak akan bisa lagi disaksikan per Agustus. Tanggal 1 Agustus akan jadi kesempatan terakhir menonton Spider-Man, Spider-Man 2 dan Spider-Man 3. Sementara Dallas Buyers Club dan Friend Zone akan sama-sama terakhir berada di Netflix pada 16 Agustus.
Itu dia daftar aneka tontonan baru di bulan Agustus dari Netflix. Mau nonton yang mana saja, nih? (*/) (Photo credit: John-Mark Smith)