Belajar sejarah tidak melulu harus dari buku. Beberapa film yang diangkat dari kejadian nyata beberapa waktu silam juga bisa jadi referensi belajar sejarah. Berikut beberapa di antaranya.
FROYONION.COM – Menonton film tidak hanya sebagai media hiburan, tapi juga pembelajaran. Salah satunya adalah belajar sejarah.
Tidak sedikit film yang diangkat dari kejadian nyata beberapa dekade lalu. Peristiwa yang dijadikan ide filmnya juga merupakan sesuatu yang menjadi bagian dari sejarah.
BACA JUGA: 5 REKOMENDASI NOVEL FIKSI HISTORIS BUAT KALIAN LEBIH MEMAHAMI SEJARAH
Film-film bertema sejarah seringkali akan menghidupkan kembali peristiwa tersebut dari sudut pandang lain yang belum pernah kita ketahui sebelumnya. Ditambah dengan adanya unsur drama, menyaksikan film sejarah akan menjadi semakin menarik.
Kami merangkum 8 film bertema sejarah yang harus kalian tonton, setidaknya sekali seumur hidup.
Terakhir, ada karya dari Christopher Nolan yang pasti punya ciri khas tersendiri dan tidak boleh dilewatkan. Film thriller perang historis ini mengisahkan evakuasi Dunkirk pada saat Perang Dunia II dari sudut pandang darat, laut serta udara.
Dunkirk menggambarkan evakuasi dengan hanya sedikit dialog. Nolan berusaha untuk menciptakan ketegangan melalui sinematografi serta musik. Film ini juga menggunakan ribuan figuran dan perahu bersejarah dari evakuasi serta pesawat terbang pada masa itu.
Film ini memecahkan rekor sebagai film Perang Dunia II terlaris sampai akhirnya dipecahkan oleh Oppenheimer yang sama-sama disutradarai oleh Nolan. Dunkirk terutama menerima pujian atas skenario, penyutradaraan, penyuntingan serta musik dan desain suaranya.
Film drama biografi ini didasarkan pada memoar perbudakan tahun 1853 dengan judul sama karya Solomon Northup. Solomon sendiri adalah seorang pria Afrika-Amerika yang diculik di Washington DC oleh dua penipu pada 1841 lalu dijual sebagai budak.
Ia dipekerjakan di perkebunan di negara bagian Louisiana selama 12 tahun sebelum akhirnya dibebaskan. Karakter Solomon diperankan oleh Chiwetel Ejiofor. Beberapa aktor pendukung lainnya termasuk Michael Fassbender, Benedict Cumberbatch dan Lupita Nyong’o.
12 Years a Slave mendapat pujian kritis dan dinobatkan sebagai salah satu film terbaik tahun 2013 oleh beberapa outlet media. Film ini juga menuai kesuksesan komersial di tangga box office serta berhasil menerima 9 nominasi Oscar.
Drama sejarah biografi ini mengangkat kisah hidup Presiden Amerika Serikat Abraham Lincoln terutama upayanya pada bulan Januari 1865 untuk menghapus perbudakan serta kerja paksa.
Salah satu cara yang ditempuh Lincoln kala itu adalah meloloskan Amandemen Ketiga Belas Konstitusi Amerika Serikat melalui Dewan Perwakilan Rakyat Amerika Serikat.
Pemeran Lincoln, Daniel Day-Lewis, terutama mendapat pujian atas aktingnya. Bahkan, Lincoln dianggap sebagai salah satu film terbaik yang pernah dibuat sutradara Steven Spielberg sepanjang karirnya.
Film satu ini didasarkan pada genosida Rwanda yang terjadi selama musim semi 1994.
Hotel Rwanda sekaligus menggambarkan upaya Paul Rusesabagina, tokoh utamanya, dalam menyelamatkan nyawa keluarganya sekaligus 1.000 pengungsi lain dengan cara memberi mereka tempat berlindung di dalam hotel yang terkepung.
Dibintangi Don Cheadle, film ini mengeksplorasi tema genosida, korupsi politik hingga dampak kekerasan.
Hotel Rwanda juga menerima kesuksesan komersial, termasuk mendapat nominasi Oscars untuk Aktor Terbaik, Aktris Pendukung Terbaik dan Skenario Original Terbaik.
Satu lagi film epik sejarah yang wajib kalian tonton adalah Gladiator. Seorang jenderal Romawi, Maximus Decimus Meridius, dikhianati ketika Commodus, putra ambisius Kaisar Marcus Aurelius, membunuh ayahnya serta merebut tahta.
Maximus lalu turun ke perbudakan. Ia lalu bertekad menjadi seorang gladiator agar bisa naik pangkat di arena serta membalas pembunuhan keluarganya dan sang kaisar.
Dua dekade setelah perilisan Gladiator, sekuelnya dirilis pada November 2024 lalu.
BACA JUGA: PENJELASAN GLADIATOR 2, CERITA YANG TIDAK ADA DALAM SEJARAH
Bergenre drama sejarah, film yang diperankan, disutradarai serta diproduksi Mel Gibson ini mengisahkan pejuang Skotlandia bernama William Wallace dalam Perang Kemerdekaan Skotlandia Pertama melawan Raja Edward I dari Inggris.
Cerita dalam Braveheart sendiri terinspirasi dari puisi epik abad ke-15 berjudul The Actes and Deidis of the Illustre and Vallyeant Campioun Schir karya Blind Harry.
Walau sempat menuai kritik karena adanya ketidakakuratan historis, namun Braveheart tetap menerima ulasan positif secara umum. Adegan aksi serta musik latarnya terutama dinilai sukses.
Drama sejarah epik asal Amerika Serikat ini merupakan salah satu karya dari sutradara Steven Spielberg. Film ini sendiri didasarkan pada novel sejarah berjudul Schindler’s Ark pada 1982 karya Thomas Keneally.
Oskar Schindler, tokoh utama dalam filmnya, adalah seorang industrialis Jerman yang menyelamatkan kurang lebih 1000 pengungsi Polandia-Yahudi dari Holocaust. Ia lalu mempekerjakan mereka di pabrik miliknya selama Perang Dunia II.
Dibintangi Liam Neeson dan Ralph Fiennes, film ini mendapat pujian terutama untuk akting, sinematografi hingga pengarahan sutradaranya. Pada ajang Oscars ke-66, Schindler’s List membawa pulang piala untuk Film Terbaik, Sutradara Terbaik dan Skenario Adaptasi Terbaik.
Drama biografi ini berfokus pada kehidupan Puyi, kaisar terakhir Tiongkok. Kehidupan Puyi mulai dari kenaikannya ke tahta sebagai bayi hingga pemenjaraan serta rehabilitasi politiknya terangkum dalam 163 menit durasi.
Fun fact, The Last Emperor menjadi film fitur Barat pertama yang diizinkan Republik Rakyat Tiongkok untuk difilmkan di Kota Terlarang, Beijing.
BACA JUGA: 6 REKOMENDASI FILM BERTEMA SURVIVAL YANG DIANGKAT DARI KISAH NYATA
Film ini mendapat ulasan positif dari para kritikus dan menuai kesuksesan komersial.
Pada ajang Oscars ke-60, The Last Emperor memenangkan 9 piala Oscar yang dinominasikan untuknya, termasuk Film Terbaik, Sutradara Terbaik hingga Skenario Adaptasi Terbaik.
Itulah rekomendasi 8 film seputar sejarah yang bisa dimasukkan dalam daftar tontonan kalian. Selamat menonton! (*/)