Movies

5 REKOMENDASI TONTONAN ASIK DI NETFLIX YANG TAYANG JUNI 2024!

Jangan kelewatan aksi kocak Hit Man hingga keseruan aksi Hyeri dan Karina Aespa di tayangan-tayangan terbaru Netflix pada Juni 2024 nanti. Berikut daftar tontonannya!

title

FROYONION.COMPengguna Netflix dari tahun ke tahun selalu bertambah. Bisa dibilang, Netflix memang menjadi salah satu platform penyedia layanan streaming atau OTT yang paling laris dan pasti selalu dinantikan tayangan terbarunya setiap bulan. 

Memang biasanya Netflix pun menghadirkan koleksi yang nggak main-main dan selalu punya kualitas terbaik. Mulai dari film dalam negeri, luar negeri, hingga drama-drama menarik yang patut disaksikan. 

Dari segi cerita, cinematic pengambilan video, hingga aspek hiburan lain dari suatu tayangan, Netflix memang jadi jagoannya. 

Di Juni 2024 ini, ada beragam tayangan juga yang pasti sudah dinanti-nantikan oleh pengguna untuk dapat disaksikan. Berikut tim Froyonion.com rangkum dan spill beberapa tayangan menarik yang bisa jadi checklist kita selanjutnya untuk ditonton: 

1. A Family Affair 

Film bergenre komedi romantis ini diperankan oleh Nicole kidman, Zac Efron, hingga Joey King dan akan resmi tayang pada 28 Juni 2024 mendatang. 

Karya ini merupakan Netflix Film original yang akan membahas tentang seorang perempuan muda bernama Zara (Joey King) yang bekerja sebagai asisten pribadi bintang Hollywood bernama Chris Cole. Bintang tersebut digambarkan punya watak yang sangat egois. 

Nah, kisah hidup Zara berubah setelah dia menemukan fakta kalau ternyata bossnya tersebut diam-diam menjalin hubungan dengan ibunya yang berstatus janda. 

Pengalaman tersebut kemudian diceritakan menjadi film yang kocak dan adegan-adegan yang mendukung. Dari berbagai scene yang muncul di trailernya saja, kita bisa melihat bagaimana balutan komedi yang muncul di antara pengalaman hidup Zara yang awkward tersebut. 

2. Under Paris 

Ini juga salah satu Netflix Film yang wajib masuk watchlist kamu Juni nanti. Film bergenre Thriller ini menceritakan tentang seorang ilmuwan cerdas bernama Sophia dan aktivis lingkungan bernama Mika yang mengetahui sebuah fakta di mana terdapat hiu besar yang berkeliaran di Sungai Seina, Paris. 

Menariknya, ketegangan tersebut memuncak karena Paris akan menjadi tuan rumah dari kejuaraan Triathlon Dunia untuk pertama kalinya. Ajang tersebut pun akan digelar di Sungai Seine. 

Atas fakta yang ditemukan tersebut, Mika dan Sophia berupaya mencegah kekacauan besar dan melakukan upaya pencegahan dengan bekerja sama dengan polisi sungai Seine. Dengan premis tersebut, kita akan dibuat penasaran bagaimana nasib kota Paris nantinya? 

Film ini sendiri akan berdurasi sekitar 1 jam 41 menit dan tayang perdana 5 Juni nanti. 

3. Hit Man

Film yang dibawa oleh Netflix ini mengusung berbagai genre yang menarik untuk disaksikan. Akan ada banyak elemen dark joke yang dibawa dalam film Hit Man ini sehingga kita sebagai penonton tentunya akan terhibur dengan cara yang cenderung terkesan 'gelap'.  

Hit Man bercerita tentang dunia yang penuh tipu daya, pembunuhan. Di[perankan oleh Glen Powell sebagai Hit Man bernama Gary Johnson yang merupakan seorang profesor tapi punya bakat tersembunyi sebagai seorang 'ahli penyamar'. Dia kerap membantu polisi untuk mengungkap kasus kriminal dan menjebak para penjahat. 

Tapi suatu saat, dia menemukan seorang klien yang ternyata berhasil mencuri hatinya sehingga harus menghadapi situasi yang sangat membingungkan. 

Kalau dilihat dari trailer yang sudah muncul sejak satu bulan lalu, nampaknya kita akan dibawa ke dalam adegan-adegan unik yang dibalut dengan cinematic mengesankan. Ceritanya pun kental dengan elemen-elemen komedi yang semoga dapat membuat kita sangat terhibur, ya! 

4. Agents of Mystery (Series)

Bukan cuma film-film kece saja yang dibawa Netflix di pertengahan 2024 ini. Pada 18 Juni 2024 mendatang, kita juga akan bisa menyaksikan serial terbaru Netflix berjudul Agents of Mystery yang sudah sangat ditunggu-tunggu karena diperankan oleh banyak pemain populer lain. 

Terus juga, premis dari serial ini sangat unik sehingga berhasil menarik perhatian penggemarnya sejak teaser pertama dirilis Netflix. Secara garis besar, Agents of Mystery akan menjadi serial berbentuk variety show yang mengangkat tema adventure dan survival game. 

Akan ada enam 'agen misteri' yang memiliki interaksi hebat menyelidiki kejadian-kejadian aneh, yang tidak dapat dijelaskan secara ilmiah, dengan cara yang kreatif dan unik. Mereka harus menyelesaikan setiap misi yang diberikan dan nantinya akan menemukan berbagai tantangan tak terduga. 

Beberapa nama besar akan tampil dalam serial ini, sebut saja: Lee Yong Jin, John Park, Lee Eun Ji, Hyeri, Kim Do Hoon, hingga Karina Aespa. 

5. Miss Night and Day (K-DRAMA)

Satu lagi rekomendasi yang tim Froyonion.com berikan untuk disaksikan di Netflix pada Juni 2024 ini menceritakan tentang drakor bergenre komedi romantis berjudul Miss Night and Day. Drama ini akan dibintangi oleh Jung Eun Ji, Lee Jung Eun, dan Choi Jin Hyuk. Yang bikin menarik, penulis dari drama ini ialah Park Ji Ha yang sebelumnya sukses besar dengan drama Queen of Tears. 

Lalu bagaimana premisnya? K-drama ini akan menceritakan tentang seorang perempuan muda yang terbangun menjadi tua secara misterius. Padahal, di usia produktif itu dia sedang berjuang keras untuk mendapat pekerjaan yang layak hingga belajar keras untuk mengikuti ujian pegawai negeri. 

Bagaimana jadinya semua persiapan itu harus kandas karena tiba-tiba dia terbangun sebagai seseorang berusia 50-an. Yang misterius, perubahan itu hanya terjadi pada pagi hari dan dia pun kembali ke usia 20-an pada malam harinya. Cerita tersebut kemudian dimanfaatkan dirinya untuk mencari peluang pekerjaan. 

Selengkapnya, kita dapat saksikan saat K-drama ini resmi dirilis tanggal 15 Juni mendatang. Itulah daftar tontonan yang bakal hadir di Netflix pada bulan Juni ini! (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Michael Josua

Cuma mantan wartawan yang sekarang hijrah jadi pekerja kantoran, suka motret sama nulis. Udah itu aja, sih!