Shio apa yang akan paling beruntung di tahun naga ini? Baca sampai habis untuk tahu perkiraan nasibmu dari pakar Feng Shui.
FROYONION.COM - Pada Sabtu 10 Februari mendatang, kita akan menyambut Tahun Baru Imlek dan memulai tahun naga. Menurut para pakar Feng Shui, Thierry Chow, tahun naga juga akan membawa keberuntungan bagi masing-masing shio.
Seperti halnya zodiak, shio juga dibedakan menjadi 12 macam sesuai dengan tahun kelahiranmu. Yuk, cek keberuntungan kamu di tahun naga ini!
Bagi para shio tikus, di tahun naga ini kalian cenderung punya kalender sosial yang padat. Artinya, kalian akan punya banyak kesempatan untuk menjalin hubungan dengan teman-teman lama maupun baru.
Tidak hanya dalam pertemanan, namun positive vibes dalam hubungan ini juga bisa kalian rasakan di lingkungan kerja kalian. Sehingga jika tahun ini kalian dapat promosi, jangan kaget ya.
Dalam hal kesehatan, olahraga itu memang penting. Namun hindari olahraga berat yang bisa menyebabkan cedera.
Jika tahun 2023 lalu dirasa ‘lempeng’, tahun ini kemungkinan akan menjadi tahun yang penuh tantangan bagi shio kerbau. Maka, kalian akan diuji untuk bisa menunjukkan kebijaksanaan. Selain itu, being present juga bisa menjadi kunci untuk dapat melewati tahun ini.
Dalam hal kesehatan, shio kerbau perlu lebih memperhatikan kesehatannya. Jika sudah berolahraga, lanjutkan ya. Jika masih mager, yuk coba olahraga ringan yang di rumah aja.
BACA JUGA: GUNUNG PADANG DINOBATKAN SEBAGAI PIRAMIDA TERTUA DI DUNIA, MENUAI PRO DAN KONTRA
Kata kunci bagi para shio macan di tahun ini adalah ‘melepaskan’. Ini saatnya bagi kalian untuk membuka lembaran baru dan melepas hal-hal yang tidak bermanfaat lagi.
Tahun ini juga akan membuka peluang rezeki yang lebih lebar bagi kalian. Mungkin dalam kenaikan gaji, atau promosi jabatan di tempat kerja.
Selain itu, traveling juga bisa jadi hal yang kalian coba di tahun ini. Karena dapat membuka peluang baru bagi hobi, pekerjaan, dan hubungan kalian.
Paham kok, kalau 2023 adalah tahun yang penuh gejolak bagi kalian. Maka di tahun naga ini, kalian akan merasakan hal-hal baik layaknya diselimuti sinar matahari yang hangat.
Kamu akan menghadapi sejumlah kejutan yang mengharuskanmu beradaptasi dengan lingkungan baru.
Di sisi pekerjaan, mungkin kamu akan mengalami hambatan. Namun dengan kemampuan shio kelinci yang andal dalam berdiplomasi, hambatan itu akan dapat dilalui dengan meminta bantuan dari orang-orang yang kamu percaya.
BACA JUGA: ‘PENYELAM HANDAL’ HINGGA ‘APOTEK TUTUP’, INILAH 15 FRASA POPULER DI MEDIA SOSIAL
Siap-siap deh jadi pusat perhatian, ‘cause this is your year!
Kepribadian shio naga yang dinamis akan bersinar terang di tahun ini. Untuk semakin memancarkan energi positif itu, kamu bisa membiasakan diri untuk merayakan segala kesuksesan–baik yang besar maupun kecil.
Bagi para shio naga yang berencana menikah, tahun ini adalah tahun yang cocok. Karena dapat membawa keberuntungan baru bagi kalian.
Kali ini keyword yang pas untuk shio ular adalah ‘perubahan’. Tahun ini adalah tahun yang cocok bagi kalian untuk melanjutkan pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi. Tak harus kuliah lagi, kalian juga bisa mempelajari hal-hal baru dengan ikut kursus atau kegiatan volunteer yang bisa mengasah soft skills kalian.
Bagi para shio ular yang masih jomblo, kemungkinan tahun ini kalian akan bertemu dengan doi nih~ Jadi tetap jaga kondisi tubuh ya, supaya bisa tetap kelihatan menarik kapanpun doi kalian akan datang di kehidupan kalian.
Kabar baik bagi shio kuda, tahun ini kalian akan menghadapi berbagai perubahan positif, baik dalam karier maupun kehidupan cinta.
Kalian juga akan mengalami banyak petualangan di tahun ini, jadi teruslah membuka diri untuk kesempatan-kesempatan itu ya.
Dalam hal kesehatan, ada baiknya kalian menghindari olahraga air ekstrim seperti menyelam dan jet ski.
BACA JUGA: MENGENAL COTTAGE CORE GAYA HIDUP ALA PEDESAAN EROPA YANG SEDANG DIGANDRUNGI GEN Z
Memperdulikan orang lain itu baik, tapi jangan lupa take care of yourself ya, wahai para shio kambing. Tahun ini adalah waktu yang cocok bagi kalian untuk fokus dan memanjakan diri sendiri. Ada baiknya juga banyak berefleksi atas apa yang sudah kalian lalui selama ini.
Namun dalam hal keuangan, tampaknya agak kurang beruntung di tahun ini. Mungkin akan ada waktunya bagi kalian untuk meminjamkan sejumlah uang kepada teman dan keluarga. Yang penting ikhlas, maka pintu rezeki lain akan terbuka bagimu.
You are very lucky this year!
Semuanya akan berjalan super lancar bagi para shio monyet. Terlebih di bidang pekerjaan, karena kalian akan menemui banyak peluang yang memberikan penghasilan tambahan.
Yak betul banget, tahun ini shio ayam akan diselimuti dengan cinta. Pertemuan dengan orang-orang baru akan memberikan pengaruh positif terhadap hubungan interpersonalmu.
Selain itu, kamu juga akan mendapat banyak kesempatan baru dari bertemu dengan orang-orang baru itu. Make sure untuk terus membuka diri untuk bersosialisasi ya.
BACA JUGA: SERING TRENDING, APA DAN KENAPA LAGI SIH AVKOR INI?
Di tahun naga kayu ini, shio anjing akan mengalami banyak fluktuasi dalam hal keuangan. Jadi pastikan untuk terus mencatat pemasukan dan pengeluaran kalian ya.
Sebaliknya, dalam hubungan justru kalian akan mengalami banyak keberuntungan. Tahun ini juga jadi tahun yang pas untuk kalian yang mau memulai hubungan baru maupun menikah.
Tahun ini, kalian yang bershio babi harus banget keluar dari zona nyaman. Ada baiknya juga kalian menyortir kembali prioritas supaya bisa memulai tahun ini dengan lebih teratur.
Di sisi lain, keuangan dan hubungan shio babi di tahun ini terbilang baik. Mungkin akan ada promosi di pekerjaan kalian, atau bertemu dengan jodoh yang selama ini diidam-idamkan.
Percaya atau nggak percaya, itu balik lagi ke kalian. Yang terpenting, tetaplah lakukan yang terbaik dan taburkan kebaikan ke sekitar kalian ya. (*/)