Mencapai penghujung acara, Synchronize Fest 2022 berhasil memberikan kesan tak terlupa bagi para penontonnya. Konsisten dengan line up musisi lokal yang out of the box, hari terakhir ini berhasil ditutup dengan memuaskan.
FROYONION.COM - Nggak kerasa tiga hari udah berlalu di Synchronize Fest 2022. Dengan mengusung tema Lokal Lebih Vokal untuk membawa musisi-musisi Indonesia dari berbagai genre dan daerah, ternyata festival musik ini berhasil mempertahankan keseruannya hingga di hari terakhir.
Jika di hari pertama pengunjung dibuat heboh sama penampilan 3 Diva x Erwin Gutawa dan Om New Pallapa, serta hari kedua sama reuni Dara Puspita, hari ketiga ini penonton disuguhkan dengan penampilan musisi-musisi ternama yang bikin nostalgia.
Siang hari di Gambir Expo Kemayoran terasa sangat hangat dengan mentari yang terik, sangat berbeda dengan cuaca di sore harinya yang hujan rintik-rintik.
BACA JUGA: HARI PERTAMA SYNCHRONIZE FEST 2022, DARI PASUKAN BIRU SAL PRIADI SAMPE JOGET KOPLO OM NEW PALLAPA
Walau begitu, lagi-lagi antusias pengunjung nggak gampang patah. Siang yang terik itu justru bikin semua orang bersemangat nonton penampilan Yura Yunita di Dynamic Stage. Membawakan lagu-lagu jagoannya seperti Harus Bahagia dan Tutur Batin, musisi asal Bandung ini berhasil bikin mood penonton naik-turun, dari yang tadinya loncat-loncat happy sampe jadi banjir air mata.
Dilanjutkan dengan penampilan musik religi dari Nasida Ria, grup qasidah asal Semarang yang nggak disangka-sangka mampu bikin penontonnya joget dengan lagu Perdamaian dan Bom Nuklir. Sempat membawa nama Indonesia dengan tampil di ajang Opening Week Music Program Documenta Fifteen di Jerman, kedua belas anggota Nasida Ria tampil optimal di Dynamic Stage.
Aksi panggung spontan yang nggak diduga-duga sama para penampil juga unik-unik, Civs. Seperti yang dilakukan sama Maul ‘Perunggu’ yang tiba-tiba menangis terharu saat membawakan lagu Ini Abadi.
Lagu yang menceritakan tentang kampung halamannya, Bandung, dinyanyikan lantang oleh para penggemarnya. Suara penonton yang melantun indah dengan iringan musik membangkitkan bulu kuduk para personil Perunggu. Lewat penampilan mereka, para pengunjung menyaksikan dengan mata telanjang momen saat musik merasuk ke dalam jiwa.
Mengarungi waktu hingga malam hari, panggung Synchronize Fest 2022 diguncang sama penampilan the one and only King Nassar. Kira-kira setengah dari pengunjung berbondong-bondong mengerumuni Dynamic Stage untuk menonton penampilannya.
Alunan musik dangdut yang menggelegar bikin ribuan penonton joget sampe lupa diri. Saking asyiknya joget, celana Nassar sampe robek, Civs. Tapi gelar ‘King’ disematkan bukan tanpa maksud, Nassar pun tetap melanjutkan penampilannya dengan maksimal. Bahkan ia sampe bagi-bagi merchandise berupa botol minum dengan gambar mukanya untuk para penonton yang beruntung.
“Siapa yang mau tumbler bergambar Oppa Nassar? Ini aku lempar tapi kalo mendarat di perempuan, laki-laki harap mengalah yaaa,” ucah Nassar dari atas panggung.
Di samping panggung dangdut itu, musik ber-genre metal juga lagi mengalun kencang dari penampilan Deadsquad ft. Isyana Sarasvati. Nggak tanggung-tanggung, penonton sampe bikin lingkaran di tengah lapangan dan melakukan moshing. Mereka yang nggak gabung di dalam lingkaran tetep headbang dengan semangat metal yang membara.
Keseruan Synchronize Fest 2022 akhirnya mencapai pada puncaknya saat penampilan Agnez Mo dan Tipe-X di Dynamic dan Lake Stage. Keduanya tampil maksimal dengan gayanya masing-masing untuk menutup keseruan festival yang juga disebut sebagai gerakan musik ini.
Bagi para pengunjung, Synchronize Fest 2022 dinilai sebagai salah satu festival musik tersukses tahun ini. Line up-nya nggak mengecewakan, fasilitasnya oke, serunya dapet banget, dan yang terpenting berkesan buat semua orang.
“Walaupun banyak musisi yang nggak gua tahu, tapi nggak disangka gue malah sangat menikmati penampilan mereka. Misalkan kayak Nassar dengan dangdut yang biasanya nggak gue denger, malah menurut gue paling seru. Buat gue Synchronize Fest tahun ini sukses,” tutur Paksi, salah satu pengunjung yang datang di hari terakhir.
Wah, jadi nggak sabar deh buat jadi saksi keseruan Synchronize Fest tahun depan. Semoga kesuksesan ini bisa mendorong seluruh pihak di industri musik Indonesia untuk semakin maju ya, Civs! (*/)