Food

BISNIS JAMU LOKAL BISA MENDUNIA, INI KISAH REMPAH KARSA

Anak muda juga bisa kok bangga dengan kearifan lokal dan memanfaatkannya jadi peluang bisnis yang menjanjikan hingga mendunia!

title

FROYONION.COM - Banyak sebenarnya sumber daya di tanah air yang bisa dieksplorasi untuk menjadi peluang bisnis yang menguntungkan. Perlu diingat juga, kalau Indonesia itu adalah negara kepulauan yang sangat luas dan terdiri dari banyak gugusan pulau. Mulai dari makanan lokal, bahasa, adat istiadat, hingga pakaian daerah sebenarnya bisa dimanfaatkan buat dikembangkan sebagai ide bisnis. 

Nah, pada Selasa (21/3/2023) tim Froyonion berkesempatan untuk berdiskusi dan berbincang dengan anak-anak muda Indonesia yang punya semangat entrepreneur yang kuat dan bisa melihat peluang dari kemajemukan Indonesia. Kenalin ini dia Puji F Susanti yang merintis bisnis Rempah Karsa hingga akhirnya bisa dikenal dunia. 

BACA JUGA: TIPS BIKIN BISNIS DARI NOL BUAT ANAK MUDA

Penasaran bagaimana perbincangan kami? Yuk simak interview berikut: 

1. Apa yang membuat Puji tertarik dengan minuman tradisional Indonesia? 

Jamu merupakan warisan budaya tak benda Indonesia yang harus kita lestarikan. Meskipun orang menganggap jamu terlalu pahit, kental dan sulit diminum, namun masyarakat sudah terbiasa minum wedang (minuman tradisional) yang berbahan dasar rempah. Keduanya terbuat dari rempah-rempah yang memiliki manfaat kesehatan. Saya tertarik dengan minuman tradisional sebagai salah satu cara untuk menjaga kesehatan keluarga saya sendiri dan menjaga warisannya.

2. Bagaimana memulai bisnis ini? Apa kesulitan yang ditemukan tapi akhirnya memutuskan untuk terus bertahan di bisnis tersebut? 

Semua dimulai dengan kebiasaan kami minum jamu, yang awalnya untuk konsumsi pribadi ternyata banyak yang tertarik dan mulai kami pasarkan. Saya dulu memiliki catering kecil yang menyediakan sajian tradisional di 2017 dan saya mulai tawarkan ke pelanggan katering kami pada saat memesan katering kami. Dari situ, kami bergerak untuk membuat olahan jamu segar, sirup rempah, tisane rempah, dan bubuk rempah.

Kami melakukannya dengan baik sampai Pandemi melanda, dan kemudian kami dihadapkan pada kenaikan harga bahan baku dan permintaan pembelian yang menurun. Untuk sementara kami harus menggunakan dana pribadi untuk menutupi kerugian. Namun, kami mulai memperkuat penjualan di marketplace, menemukan toko organik dan toko retail, serta mulai bekerja sama dengan restoran dan kafe.

3. Menurut Puji, gimana seorang entrepreneur perempuan bisa bertahan di industri bisnis ini? 

Sebagai seorang pengusaha wanita yang aktif menggunakan WhatsApp, saya sering tertarik saat teman menawarkan produk yang mereka jual. Dari situ saya ingin Rempah Karsa aktif di WhatsApp. Calon pembeli menemukan profil WhatsApp Business kita melalui Instagram Ads, kemudian fitur Catalog dan fitur lainnya di WhatsApp Business memudahkan konsumen untuk bertransaksi dengan kami.

4. Apakah menurut Puji masih ada kesenjangan gender yang sangat terasa sekarang ini dalam dunia bisnis? Bukan hanya gender sebenarnya, terkadang usia muda juga bisa menjadi alasan seseorang dipandang sebelah mata.

Di era digital seperti sekarang, sudah tidak ada lagi batasan yang menjadi penyebab kesenjangan gender dan usia. Saat ini, dalam dunia bisnis, saya melihat semakin banyak pengusaha wanita yang mulai menjalankan bisnisnya sendiri secara mandiri. Apalagi wanita saat ini sangat mahir menggunakan teknologi untuk mendukung kemajuan usahanya.

5.  Sebagai pemilik bisnis, gimana membuat lingkungan kerja inklusif dan mendukung pengembangan keterampilan buat perempuan ataupun laki-laki? 

Kami bekerja sama dengan petani perempuan di desa Setu Patok Cirebon untuk mengolah lahan tidur di desa tersebut, dan kami buatkan ruang produksi agar hasil panen bisa diolah menjadi produk dengan nilai yang lebih tinggi. 

6. Bagaimana pengalaman sampai bisa ikut Dubai Expo 2021 bareng Kementerian Perdagangan? Sejauh apa event itu membantu perkembangan bisnis? 

Kami mengikuti Dubai Expo 2021 yang difasilitasi oleh Pemprov DKI Jakarta setelah melalui kurasi produk dan bisnis. Ada banyak peluang jaringan dan kolaborasi yang datang karena ini.

7. Bagaimana perempuan bisa mengatasi rasa takut untuk memulai sesuatu? misalnya dalam berbisnis ataupun lainnya sesuai passion mereka?

Di era digital saat semua bisa dilakukan di mana saja, banyak bisnis yang bisa dilakukan di rumah maupun di luar jam kerja.

8. Goal apa yang masih mau dicapai oleh Puji dan tim ke depannya nanti melalui bisnis ini?

Kembali pada niat awal kami untuk melestarikan rempah-rempah Indonesia dan keinginan kami untuk menunjukkan keunggulan rempah-rempah Indonesia di mata dunia, kami mulai melakukan ekspor secara perlahan. 

Selain itu, untuk menjaga tradisi rempah, kami mulai memperkenalkan minuman tradisional kepada anak muda dengan kemasan yang lebih menarik, serta mulai berkolaborasi dengan para bartender dan barista untuk menciptakan varian olahan yang disajikan di kafe dan restoran. Kami ingin memiliki sebuah kafe yang menyediakan olahan makanan dan minuman dari produk Rempah Karsa yang disajikan secara modern dan up-to-date. (*/)

BACA JUGA: 5 KREASI PISANG GORENG UNTUK IDE BISNIS ANAK MUDA

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Michael Josua

Cuma mantan wartawan yang sekarang hijrah jadi pekerja kantoran, suka motret sama nulis. Udah itu aja, sih!