
Kamu sedang menjalani Long Distance Relationship ? Mau agar hubungan LDR mu harmonis dan menyenangkan ? Yuk simak tips di bawah ini.
FROYONION.COM - Cuplikan lagu Long Distance yang dinyanyikan oleh Bruno Mars di bawah ini mungkin memberikan sedikit gambaran galaunya pejuang LDR yang sedang menahan rindu. Tapi, apakah memang sesulit dan segalau itu ya menjalankan hubungan LDR. Nanti kita bahas ya, tapi sebelumnya kamu sudah tau belum apa itu LDR.
All I have is this picture in a frame
That I hold close to see your face everyday
With you is where I'd rather be
But we're stuck where we are
And it's so hard, you're so far
This long distance is killing me
LDR adalah singkatan dari Long Distance Relationship yang diterjemahkan sebagai hubungan jarak jauh, atau kondisi dimana dua orang yang punya komitmen untuk menjalani hubungan lebih dari sekedar teman (pacaran) namun mereka berada di kota, atau pulau, atau negara yang berbeda yang membuat mereka tidak bisa sering bertemu.
Biasanya pasangan yang memutuskan untuk menjalani LDR karena mereka memiliki tanggung jawab lain yang harus dilaksanakan , misalnya salah satu pihak memiliki kewajiban untuk menyelesaikan studi, bekerja, atau dinas militer.
Tidak seperti pasangan lain kebanyakan, tantangan terbesar bagi para pejuang LDR adalah terbatasnya waktu untuk bertemu. Keterbatasan waktu untuk bertemu ini biasanya membuat pasangan harus menahan rindu berbulan-bulan, bahkan bertahun-tahun. Selain itu, tantangan ini juga membuat pasangan pejuang LDR terbatas untuk mengungkapkan kasih sayang dan berkomunikasi secara face to face.
Walaupun tantangannya cukup berat, tapi bukan berarti LDR ini tidak bisa dijalani. Dengan landasan kasih sayang dan komitmen maka tantangan-tantangan dalam hubungan LDR pasti bisa dilalui dengan baik. Salah satu contoh sukses pasangan yang menjalani LDR adalah artis Titi Kamal dan Christian Sugiono. Sempat LDR Jakarta-Jerman enam tahun saat pacaran, dan sekarang mereka punya rumah tangga yang bahagia dengan dua orang anak cowok yang ganteng-ganteng.
Kalau kamu mau memulai atau sedang berada dalam hubungan jarak jauh, dan mau memiliki hubungan LDR yang less drama , kamu boleh simak tips-tips di bawah ini :
Manfaatkan Teknologi
Pernah dengar ungkapan “Dengan teknologi kita bisa mendekatkan yang jauh”. Bersyukur banget buat pejuang LDR yang hidup di era digital ini karena seberapapun jauhnya jarak kamu dengan pasangan, kalian akan selalu bisa saling menatap satu dengan yang lain melalui video call. Jarak pun bisa tidak terasa karena kamu bisa tetap mendengarkan suara si dia melalui handphone. Atau disaat kesibukan menyita waktu, sekadar bertukar pesan melalui pesan teks di whatsapp pun bisa mengobati rindu. Komunikasi dapat selalu terjaga kapanpun dimanapun.
Kamu juga bisa memanfaatkan teknologi untuk menunjukan perhatian dan rasa sayang dengan memesan hadiah-hadiah dari online shop, atau memesan makanan kesukaan pasanganmu lewat layanan delivery makanan.
Walaupun tidak bisa sepenuhnya menggantikan kehadiran si dia, namun dengan memanfaatkan teknologi bisa membantu kamu dan pasangan memiliki komunikasi yang berkualitas dan menunjukan perhatian walaupun jarak memisahkan.
Cari Kesibukan yang positif
Membuat dirimu sibuk merupakan salah satu cara yang ampuh untuk menghindari dirimu dari rasa rindu yang berlarut-larut. Nikmati apapun kesibukanmu sekarang, karirmu, studi mu, bisnismu. Kamu juga bisa mencari kesibukan di waktu luang mu, seperti melakukan hobimu, atau mencoba peluang usaha di dunia kreatif anak muda. Pokoknya bangun skill-mu dan berdayakan dirimu. Cara ini efektif sekali untuk mengalihkan perhatian dari rasa rindu pada si dia.
Perkuat komitmen, kurangi rasa cemburu
Salah satu hal yang paling mengganggu saat menjalani hubungan LDR adalah rasa cemburu. Keterbatasan waktu untuk bertemu dan menghabiskan waktu bersama, atau kesibukan pasangan kadang menjadi pemantik kecemburuan. Nah sebagai pejuang LDR kamu harus bisa lebih dewasa untuk overcome rasa cemburu.
Sadari bahwa hidup pasanganmu bukan melulu tentang kamu saja. Pasanganmu masih punya kesibukan untuk diselesaikan, dia juga punya circle pertemanan yang membangun dirinya, tidak seharusnya kamu mengekang si dia untuk berkembang. Maklumlah ketika pasanganmu tidak bisa dihubungi karena dia sedang bekerja, atau ketika weekend dia meminta izin untuk hangout ke tempat nongkrong anak muda bareng temen-temennya.
Berikan dia ruang dan kepercayaan untuk mengembangkan dirinya. Perkuat komitmen dan rasa sayang kalian dengan komunikasi yang menyenangkan , daripada harus bertengkar membahas kecurigaan atau rasa cemburu. Kalaupun ada hal-hal yang membuat kamu kurang nyaman, komunikasikanlah itu dengan cara yang baik.
Bahas komitmen dan rules-rules apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan dalam hubungan kalian, tapi prinsipnya jangan saling mengekang. Ngga enak banget kan udahlah jauh-jauhan, eh banyak larangan juga, ini komitmen apa tata tertib banyak banget dilarangnya.
Demikian tips menjalani LDR agar tetap harmonis dan menyenangkan. Semoga membantu, ya! (*/)