In Depth

KENAPA SIH PERTANDINGAN TINJU JADI MAKIN MARAK DI KALANGAN ARTIS?

Setelah Aldi Taher dan Vicky Prasetyo adu tinju bulan Februari lalu, kemarin El Rumi dan Winson Reynaldi yang ikutan naik ring. Kenapa sih fenomena tinju artis jadi laris manis?

title

FROYONION.COM -  Beberapa bulan ke belakang, pertandingan tinju antara artis dan aktor di industri kreatif Indonesia jadi marak terjadi. Fenomena ini seringkali dipicu oleh perdebatan yang terjadi di sosial media, lalu diamplifikasi dan ‘disulut’ oleh netizen sehingga perseteruan jadi makin ‘panas’ dan berakhir di ring tinju.

Pertandingan antara Aldi Taher dan Vicky Prasetyo pada bulan Februari lalu seakan jadi trendsetter buat fenomena yang satu ini. Sejak momen itu, rasanya makin banyak artis yang mengikuti jejak Aldi dan Vicky untuk menyelesaikan permasalahan yang biasanya ‘sepele’ itu lewat sebuah pertunjukan tinju yang penuh gimmick. Nggak jarang, pertandingan ini juga memicu 2 sisi netizen yang saling membela jagoannya masing-masing, dan berakhir dengan perdebatan antara netizen juga. Duh.

Ada lagi kasus Jefri Nichol yang menantang salah satu haters-nya yang pada saat itu menyebarkan link film bajakan ‘Jakarta Vs Everybody’ di internet. Jefri mendatangi hater-nya di Bandung, dan mengadakan pertarungan tinju dengannya. Selepas pertandingan, Jefri dan sosok hater yang bernama Keanu Pahlevi pun berdamai.

Yang paling baru adalah pertandingan tinju antara anak anak Ahmad Dhani, yaitu El Rumi dan juga Winson Reynaldi yang digelar dalam acara Holywings Sport Show

Lalu ada juga anak Ahok, Nicholas Sean, yang bertanding tinju dengan anak Wishnutama yaitu Sabian Tama. Diketahui beef yang terjadi antara keduanya dipicu oleh adu ‘bacot’ perihal perempuan, Civs.

Maraknya fenomena tinju yang terjadi di antara para public figure ini sempat menimbulkan pertanyaan di kepala gue, kenapa sih makin banyak figur artis Indonesia yang bertanding tinju? Dan apakah tinju di ring jadi cara yang tepat untuk menyelesaikan sebuah masalah?

LUMRAH TERJADI DI LUAR NEGERI

Istilah celebrity boxing sebenernya udah ada dari zaman dulu, Civs. Di Amerika sendiri, pertandingan tinju antar para figur di dunia hiburan dan olahraga bahkan udah ada sejak tahun 1979, di mana saat itu Muhammad Ali bertanding tinju melawan mantan pemain NFL dari tim Denver Broncos, yaitu Lyle Alzado.

Setelahnya, semakin banyak figur terkenal di Amerika yang mengikuti jejak Lyle Alzado. Contohnya ada Tonya Harding dan Ricky Gervais. Bahkan, politisi terkenal macam Mitt Romney dan Justin Trudeau (Sekarang PM Kanada) pun pernah melakukan celebrity boxing.

Pertandingan tinju antara KSI dan Logan Paul yang sempat booming tahun 2018 lalu. (Sumber: Bloody Elbow)
Pertandingan tinju antara KSI dan Logan Paul yang sempat booming tahun 2018 lalu. (Sumber: Bloody Elbow)

Puncaknya tren ini terjadi saat momen celebrity boxing antara YouTuber dari Inggris, KSI dan YouTuber Amerika, Logan Paul bertanding tinju di Manchester Arena, Inggris, tahun 2018 lalu.

Karena besarnya euforia fans dan juga gimmick yang terbentuk antar keduanya, pertandingan kedua YouTuber itu pun dijuluki sebagai “The Biggest Internet Event in History”. Pertandingan pertama mereka berakhir draw, dan dilanjutkan ke pertandingan kedua yang diadakan di tahun 2019 dengan kemenangan KSI.

‘KONFLIK’ + ARENA TINJU = PROFIT

Ketika mempertanyakan alasan di balik maraknya celebrity boxing, maka jawaban secara garis besar mengarah pada tujuan hiburan semata.

Nggak dipungkiri, beberapa gimmick dan segala ‘printilan’ yang ada dalam celebrity boxing ini dibuat agar membangun hype dan membuat pertandingan nantinya jadi makin panas. Kasarnya (tanpa menunjuk pertandingan manapun), beberapa beef yang terjadi antara public figure ini di-setting sejak awal agar pertikaiannya terasa lebih menarik. Terlebih, aksi tinju di atas ring dirasa lebih menarik dibandingkan sekadar adu ‘bacot’ di sosial media, jadi wajar aja kalo demand-nya cukup besar dan ditunggu-tunggu para fansnya.

Di tahun 1990-an, tinju jadi medium bagi para figur dunia hiburan untuk menyelesaikan masalah, namun sekarang beralih ke arah yang lebih menghibur dan komersil.

Tentunya, dengan berkembangnya industri hiburan tanah air, celebrity boxing terbilang berhasil jadi strategi bisnis yang menarik banyak audience. Elemen hiburannya pun serupa dengan sinetron yang sarat dengan konflik dan juga resolusi.

Pertandingan ‘hiburan’ antara para pegiat industri kreatif ini memang udah jadi hal yang lumrah terjadi, terutama di luar negeri. Suatu tren yang terjadi di luar negeri dalam 1–2 tahun yang lalu seringkali baru bisa kita nikmati di Indonesia beberapa tahun setelahnya, nggak terkecuali fenomena celebrity boxing ini. Jadi, rasanya sah-sah aja kalo tren ini jadi booming di Indonesia dan jadi ‘money maker’ buat para public figure ini. (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Garry

Content writer Froyonion, suka belajar hal-hal baru, gaming, dunia kreatif lah pokoknya.