In Depth

INI ALASAN POHON KETAPANG KENCANA BANYAK DITEMUKAN DI COFFEE SHOP AESTHETIC

Siapa yang suka merhatiin tanaman yang ada di coffee shop aesthetic? Pernah kepikiran nggak, kenapa sering banget nemuin pohon dan tanaman yang modelnya itu-itu aja?

title

FROYONION.COMBanyak coffee shop dan cafe kekinian yang memiliki tanaman hias untuk mengisi ruang di halamannya. Tak hanya sebagai dekorasi, pohon dan tanaman yang dipilih juga berfungsi sebagai peneduh alami. Salah satu tanaman yang sering kita jumpai di coffee shop adalah pohon ketapang kencana.

Kenapa pohon ketapang kencana banyak ditemukan di area coffee shop aesthetic? Kalau kamu perhatikan, pohon ketapang kencana sering dijumpai di area outdoor coffee shop atau di bagian depan pintu masuk. Bentuk tajuk dan ranting ketapang kencana sangat unik karena mirip payung dan tumbuh berlapis-lapis, banyak orang yang suka dengan modelnya yang cantik sehingga dijadikan tanaman hias.

Pohon ketapang kencana juga disebut pohon peneduh dan sangat cocok untuk ornamen hiasan bangunan dengan desain clean dan minimalis. Selain itu, perawatannya juga mudah karena hanya cukup disiram dua kali sehari pada pagi dan sore. Tak hanya itu, pohon jenis ini juga memiliki daun yang rimbun dan dapat tumbuh dalam waktu yang relatif cepat.

Berikut adalah beberapa manfaat ketapang kencana sehingga banyak ditanam untuk jadi pohon hias:

  1. Berperan sebagai tanaman hias yang cantik
  2. Berfungsi sebagai peneduh alami
  3. Membantu menyerap polusi
  4. Memberikan suasana yang nyaman

BACA JUGA: ALASAN KENAPA LAPTOPAN DI COFFEE SHOP BISA BIKIN LO BERPIKIR KREATIF

DAFTAR NAMA POHON AESTHETIC YANG SERING DITEMUI DI COFFEE SHOP

Selain ketapang kencana, berikut ini adalah beberapa daftar nama pohon yang sering ada di coffee shop kekinian. Kamu sudah pernah lihat yang mana aja?

LIANG LIU

Liang Liu termasuk pohon yang sering dijumpai di taman dan tempat-tempat aesthetic. Liang Liu juga disebut Babylon Willow dengan daun berumbai halus yang menjuntai ke bawah. Ia berfungsi sebagai nilai estetika dan peneduh yang indah, tapi kalau mau menanam pohon ini harus perhatikan airnya karena Liang Liu membutuhkan banyak air untuk hidup, ya.

PAKIS BRAZIL

Pakis Brazil atau Solobium sering ditemukan juga pada coffee shop dengan konsep minimalis, modern atau industrial. Pohonnya tinggi dengan cabang tunggal dan daun sejajar yang melebar membentuk payung, sangat cocok untuk ditanam di luar ruangan.

PAKIS HAJI

Pakis haji dapat tumbuh subur di berbagai kondisi, baik di bawah sinar matahari langsung maupun pada kondisi yang teduh. Karakteristik tanamannya cukup unik, daunnya berbentuk renda besar dan melebar. Coffee shop dengan konsep alam atau outdoor biasanya memanfaatkan pakis haji sebagai tanaman hias.

SIRIH GADING

Sirih gading banyak diletakkan di atas meja, pot gantung atau botol kaca sebagai hiasan pemanis ruangan. Perawatannya sangat mudah dan tidak memakan banyak tempat menjadikan tanaman jenis ini disukai untuk diletakkan di dalam ruangan.

LEE KUAN YEW

Lee Kuan Yew adalah tanaman menjuntai yang biasa diletakkan di luar ruangan atau di atas pagar. Lee Kuan Yew ini termasuk tanaman yang tahan terhadap panas matahari langsung dengan perawatannya yang mudah. Tanaman ini cocok digunakan pada desain bangunan minimalis dengan warna cat monokrom.

Nah, itu dia alasan pohon ketapang menjadi salah satu pohon yang banyak ditemui di coffee shop. Banyak juga pohon hias lainnya yang sudah sering dijumpai ya, menurut kamu kira-kira mana yang paling bagus? (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Anisa Ramadhani

Sibuk menjalani dan menikmati hidup di dunia yang seru tapi fana ini. Menulis adalah salah satu dari hobi selain bersosialisasi, travelling dan ngecekin playlist Spotify orang lain.