
Belakangan ini, teknologi kecerdasan buatan atau AI telah menjadi sahabat setia para mahasiswa. Nah di bawah ini, ada beberapa situs AI yang sangat membantu kalian loh!
FROYONION.COM - Era teknologi kecerdasan buatan (AI) membuka peluang baru untuk para mahasiswa mengatasi tantangan dalam dunia pendidikan. AI menjadi teman yang sangat berharga dalam menghadapi berbagai tugas akademis yang sulit dan memakan waktu.
Dari pembuatan presentasi yang mengesankan sampai pengolahan data yang rumit, dan bahkan merancang konten tulisan yang menarik, AI menawarkan solusi pintar untuk membantu kalian meraih kesuksesan.
Situs-situs AI ini bukan hanya alat pembantu, tetapi juga teman setia dalam perjalanan akademis kalian. Mereka tidak hanya memungkinkan efisiensi dalam menyelesaikan tugas-tugas, tetapi juga membantu meningkatkan kualitas hasil akhir.
Situs AI yang patut dicoba oleh mahasiswa untuk mengatasi berbagai tantangan akademis, check it out!
Situs AI ChatGPT bisa diibaratkan sebagai asisten ajaib yang siap memenuhi permintaan. Di sini, kalian bisa bertanya apa saja, minta saran, atau bahkan minta bantuan untuk membuat artikel atau makalah.
Caranya mudah banget, cukup ketik apa yang kamu butuhkan, lalu tekan enter. Pastikan penjelasannya detail, termasuk topik dan jumlah kata yang diinginkan. ChatGPT akan memberikan hasilnya dengan cepat.
Mahasiswa jurusan IT pasti akan menyukai Github Copilot. Situs ini menyediakan pemrograman berbasis teks yang membantu mahasiswa dalam mengembangkan kode program.
Bagaimana caranya? AI di sini memberikan saran dan bahkan menghasilkan potongan kode yang sesuai dengan proyek yang sedang kamu kerjakan.
Saat mencari pekerjaan, memiliki CV yang ramah dengan sistem Applicant Tracking System (ATS) sangat penting. Untungnya, kamu tidak perlu repot-repot membuatnya dengan Microsoft Word.
Resume.io hadir untuk menyelamatkan kalian hehe. Situs AI ini menyediakan banyak template CV untuk berbagai profesi. Kalian tinggal mengganti informasi pribadi dan keterampilan, lalu eksport CV dalam format dokumen atau teks.
Jika tugasnya adalah membuat konten secara mendadak, Copy.ai bisa jadi solusi. Situs ini dirancang menggunakan algoritma machine learning untuk membantu kalian merancang teks dengan mudah.
Kalian bisa membuat berbagai jenis konten, seperti blog, email newsletter, deskripsi produk, dan narasi iklan.
FormulaBot.com adalah teman baik mahasiswa yang sering berurusan dengan data dan rumus kompleks, mirip seperti yang biasa dilakukan di Microsoft Excel.
Situs ini menggunakan AI untuk membantu memecahkan rumus yang rumit dan memberikan panduan penggunaannya. Jadi, jika kalian kesulitan mengolah data dengan Excel, FormulaBot.com bisa kalian coba.
Menggunakan Microsoft PowerPoint untuk membuat presentasi kelas mungkin terasa kuno. Situs AI terbaru bernama Tome.app hadir sebagai alternatif yang lebih praktis.
Di sini, kalian bisa dengan mudah merancang tampilan presentasi. Tome.app juga menyediakan banyak template presentasi menarik yang bisa disesuaikan dengan topik dan kebutuhan presentasimu.
Grammarly adalah alat AI yang sangat berguna untuk memeriksa tata bahasa dan ejaan dalam tulisan kalian. Dengan Grammarly, kalian dapat memastikan tulisan bebas dari kesalahan tata bahasa dan ejaan yang umumnya diharapkan dalam tugas akademis.
Otter.ai adalah alat transkripsi AI yang dapat mengubah percakapan dan kuliah menjadi teks tertulis. Ini sangat berguna jika kalian ingin merekam kuliah atau diskusi kelas dan kemudian mengubahnya menjadi catatan yang dapat dicetak atau dicari.
Dengan situs-situs AI yang telah kita bahas tadi, tugas-tugas dari dosen nggak akan bikin kita panik lagi. Yang lebih bagus lagi, sebagian besar dari situs-situs AI ini bisa digunakan tanpa harus bayar, meskipun ada pilihan berbayar yang punya fitur tambahan.
Tapi, jangan lupa, ya, AI itu cuma alat bantu. Kreativitas, pemahaman materi, dan cara kita berpikir yang kritis tetap jadi hal utama dalam belajar.
Jadi, sambil kita manfaatkan teknologi ini, jangan lupa juga terus asah kemampuan berpikir dan belajar kita sendiri. Semoga situs-situs AI yang udah kita bahas ini bisa ngebantu banget dalam perjalanan pendidikan dan pekerjaan! (*/)