Beauty

KAHF LUNCURKAN SUNSCREEN STICK PRAKTIS TANPA BUAT KULIT PRIA BERMINYAK

Tidak bikin berminyak dan tahan air, panas serta gesekan, Kahf mengenalkan 2 varian sunscreen terbaru yang cocok untuk pria.

title

FROYONION.COMSebagai jenama yang memberikan produk perawatan diri terbaik untuk pria, Kahf secara resmi meluncurkan dua varian produk sunscreen terbaru: Triple+ Protection Sunscreen Moisturizer dan Invisible Matte Sunscreen Stick yang digelar pada perhelatan Beauty Science Fest 2023, Jumat (29/9/2023).

Kedua produk tersebut menjadi jawaban bagi pria yang ingin kulit wajahnya terlindungi dari pajanan sinar UV matahari ketika bekerja atau beraktivitas khususnya di dalam dan luar ruangan dengan jangka waktu yang lama tanpa menimbulkan masalah baru bagi kulit.

Diklaim sebagai produk sunscreen dengan penjualan no. 1 di Indonesia untuk pria, Kahf berinovasi terhadap bahan-bahan dan teknologi yang tak hanya melindungi kulit pria dari sinar UV, bahkan sinar blue light dari layar gadget serta polusi berupa debu dan asap.

Menurut Billy Dharmawan, Brand Manager Kahf, kehadiran Kahf Triple+ Protection Sunscreen Moisturizer dan Kahf Invisible Matte Sunscreen Stick menggabungkan science dan bahan-bahan berkualitas tinggi untuk meyakinkan kaum pria mulai memakai sunscreen.

“Kahf menggabungkan science dan bahan-bahan berkualitas tinggi untuk menciptakan produk perawatan diri yang aman dan efektif. Didukung oleh para expert, seluruh rangkaian produk Kahf telah melalui proses uji efikasi untuk memastikan produk yang aman dan efektif. Untuk itu, Kahf mengajak para #KahfBro untuk mulai menggunakan sunscreen sebagai rutinitas harian sebelum beraktivitas,” ujarnya kepada awak media.

Kahf Triple+ Protection Sunscreen Moisturizer cocok bagi pria yang sering berkegiatan di dalam ruangan dan terpapar sinar blue light dari gadget. Nature Charged Technology memberikan perlindungan kulit terhadap polusi, sinar UVA, dan UVB lewat SPF30 PA+++. Diperkaya 7 Soothing Botanicals yaitu Centella Asiatica, Japanese Knotweed Root, Chinese Skullcap Root, Camellia Sinensis Leaf, Licorice Root, Chamomile, dan Rosemary Leaf.

Sementara Kahf Invisible Matte Sunscreen Stick adalah sunscreen yang diformulasikan dengan UltraForce UV Protection dan SPF 50 PA++++ yang tidak gampang luntur untuk memberikan perlindungan ekstra terhadap kulit dari air, panas, dan gesekan. Produk ini menawarkan hasil yang ringan bebas kilap.

Penasaran seperti apa ulasannya? Berikut kami rangkum peluncuran 2 varian sunscreen terbaru dari Kahf. Selengkapnya, baca sampai tuntas di sini!

BACA JUGA: BRAND LOKAL KAHF RILIS PARFUM PRIA BERAROMA OUD SEGAR YANG BISA BIKIN LO WANGI SEHARIAN

SOLUSI TEPAT UNTUK PERLINDUNGAN KULIT WAJAH DI SEGALA KONDISI

Bagi kalian yang memiliki segudang aktivitas di luar ruangan dan menyukai hobi seperti berenang, bersepeda, berlari, dan lain sebagainya. Mulai sekarang, lepaskan rasa kekhawatiran terhadap sunscreen yang memiliki efek samping berminyak dan berjerawat.

Dengan rangkaian sunscreen terbaru dari Kahf, kalian dapat menggunakan sunscreen ini baik ketika beraktivitas di dalam ruangan dan sedang bersantai di dalam rumah, hingga saat beraktivitas di luar ruangan yang rawan terhadap pajanan UVA dan UVB dari sinar matahari berlebih.

Dimulai dari Kahf Triple+ Protection Sunscreen Moisturizer merupakan kombinasi yang unik antara sunscreen dan moisturizer. Tidak hanya dipakai untuk aktivitas di luar ruangan, kalian dapat memakainya saat berada di dalam rumah atau kantor. Kulit wajah terasa lembap dan terlindungi dari paparan sinar blue right ketika menatap lama layar handphone dan laptop.

Selain diformulasikan khusus untuk melawan sinar UVA, UVB, dan blue light dengan SPF 30 PA +++, Reza Sukamto, Product Manager Kahf menambahkan bahwa varian ini didesain secara khusus agar nyaman dipakai oleh pria dengan kondisi kulit berminyak serta berjerawat.

“Kita melibatkan lebih dari 200 pria untuk mencari tahu profil kulit wajah mereka. Varian ini menyesuaikan secara baik di kondisi kulit berminyak, serta menjadi sunscreen yang memiliki kandungan untuk melembapkan kulit pria dari dehidrasi kulit. Pria yang takut jerawatan dan berminyak juga jangan khawatir karena ini tidak menimbulkan jerawat serta menutup komedo,” tuturnya.

Cara memakainya cukup mudah. Setelah cuci muka, pakailah Kahf Triple+ Sunscreen Moisturizer secara merata pada kulit wajah dan sisi leher dengan anjuran takaran sebesar setengah sendok makan atau dua jari. Jangan lupa untuk mengaplikasikan kembali untuk membuat kulit terlindungi dari risiko sinar matahari.

Kahf Invisible Matte Sunscreen Stick juga turut hadir dengan format stik yang mudah dibawa dan diaplikasikan kapan saja.  Teknologi UltraForce UV Protection dan SPF 50 PA++++ sunscreen ini tahan terhadap air, keringat, panas, dan gesekan sehingga membawa perlindungan ekstra dari sinar UV matahari.

Terdapat ekstrak Natural Bisabolol yang dapat meredakan dan mencegah kulit terbakar akibat pajanan sinar matahari berlebih serta memberi pertolongan bagi kulit untuk terhindar dari penuaan kulit yang cocok digunakan untuk semua jenis dan kondisi kulit.

Di samping itu, Kahf Invisible Matte Sunscreen Stick tidak membuat kalian panik karena teksturnya yang betul-betul ringan, tidak berminyak, bahkan seperti tidak sedang menggunakan sunscreen. Pemakaiannya cukup sekali oles secara merata di kulit wajah dan ideal untuk pengaplikasian ulang.

“Kahf Invisible Matte Sunscreen Stick memiliki formula UV protection yang triple dan khususnya tahan terhadap air, keringat, panas, dan gesekan. Sunscreen ini juga nggak bikin cakey, alias hasilnya matte sehingga nggak bikin wajah kalian berminyak,” pungkasnya.

TIPS MENJAGA KULIT WAJAH PRIA AGAR TETAP SEHAT 

Dimeriahkan oleh kehadiran KahfBro Ricky Harun dan Ditto Percussion, dalam peluncuran sunscreen ini, Kahf turut mengundang dr. Pandu Pradana, SpKK selaku Dermatologist untuk berbagi wawasan tentang pentingnya penggunaan sunscreen untuk menangkal berbagai masalah kulit.

“Kenapa sunscreen itu penting? Karena berfungsi untuk menghindari dampak buruk sinar UV dari matahari ke kulit. Seperti mempercepat penuaan kulit, menimbulkan hiperpigmentasi, dan meningkatkan risiko kanker kulit. Karena Indonesia dilewati dekat garis khatulistiwa, pajanan sinar UV matahari jadi lebih tinggi. Jadi, sunscreen itu wajib,” ucapnya.

Selain menggunakan sunscreen, ia juga menganjurkan pria untuk rutin merawat kulit agar terjaga dari berbagai macam masalah kulit, seperti kulit kusam hingga berjerawat. Mulai dari mencuci muka, menggunakan pelembab wajah, dan melindungi wajah dari sinar UV dengan sunscreen.

Sudah semakin sadar pentingnya menggunakan sunscreen untuk kulit wajah pria? Dapatkan manfaat dari varian sunscreen terbaru Kahf yang dibanderol mulai Rp38 ribu melalui situs resmi Kahf dan toko resmi mereka di seluruh jaringan online shop favorit kalian. (*/)

BACA JUGA: SERBA-SERBI SUNBLOCK DAN SUNSCREEN, APA PERBEDAANNYA?

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Lukman Hakim

Penulis lepas yang menuangkan ide secara bebas tapi tetap berasas